Jakarta (ANTARA) - Anggota DPR RI Obon Tabroni mengatakan buruh merupakan salah satu unsur penopang penting dalam kemajuan bangsa dan negara Indonesia.

"Buruh adalah penopang penting kemajuan bangsa dan negara," kata Obon dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa.

Dengan demikian, dia menyatakan berkomitmen untuk mewujudkan cita-cita buruh melalui jalur politik sebagai anggota DPR. Obon mengatakan hal itu terkait dengan peringatan Hari Buruh Internasional.

Deputi Presiden Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) itu pun menyampaikan soal adanya sebagian buruh yang bergabung ke dalam dunia politik merupakan bagian dari pelaksanaan gerakan "Buruh Go Politics". Gerakan tersebut merupakan sebuah upaya memperluas area perjuangan buruh.

"Kami masuk di kontestasi politik merupakan bagian dari gerakan Buruh Go Politics, sebuah upaya dalam memperluas simpul dan area perjuangan buruh," tambahnya.

Baca juga: Kapolri sebut unjuk rasa May Day di 116 titik berjalan aman

Sebagai aktivis buruh, Obon menyatakan tidak pernah melupakan perjuangan buruh dalam mendapatkan hak mereka. Menurut dia, perjuangan buruh harus selalu dilakukan, baik di jalanan, di lembaga legislatif, maupun lembaga eksekutif.

Obon menambahkan bahwa dia mengemban amanah untuk terus memperjuangkan hak-hak buruh.

"Saya mendapat tugas dari Fraksi Partai Gerindra DPR RI untuk terus memperjuangkan hak-hak teman buruh. Perjuangan Partai Gerindra dan Pak Prabowo untuk buruh masih sama. Gerindra dan Prabowo memperjuangkan kepastian masa depan buruh dan Indonesia yang lebih baik," katanya.

Sebagai aktivis buruh, dia mendapatkan ruang cukup luas dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk memperjuangkan kepentingan dan hak buruh.

"Saya berasal dari buruh, tetapi diberi ruang luas oleh Pak Prabowo untuk memperjuangkan hak buruh di parlemen," imbuhnya.

Baca juga: Anggota DPR RI: Perusahaan wajib sejahterakan buruh

Oleh karena itu, dia berkomitmen untuk terus melanjutkan perjuangan buruh. Dia juga menyoroti perihal penggalangan dukungan dari tokoh politik dalam memperjuangkan hak buruh.

Dia pun mengingatkan semua pihak yang terkait dengan buruh agar memperhatikan rekam jejak tokoh politik yang dimintai dukungannya untuk memperjuangkan hak buruh.

"Saya berharap teman-teman buruh untuk tidak melupakan rekam jejak dalam menggalang tokoh politik untuk memperjuangkan hak buruh. Perhatikan betul apakah partainya mendukung perjuangan buruh secara nyata atau hanya janji belaka," ujar Obon.

Baca juga: Jakarta kemarin, panggung buruh hingga Jakarta tetap bersih

Pewarta: Tri Meilani Ameliya
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2023