"Selamat Hari Buruh bagi semua pekerja di Banua Kalimantan Selatan, mari rayakan momen spesial ini dengan tetap menjaga kondusifitas," kata dia di Banjarmasin, Minggu.
Diakui, Hari Buruh kerap disambut aksi turun ke jalan bagi serikat pekerja yang menuntut segala hal untuk diperjuangkan.
Andi Rian memastikan pihaknya siap mengawal setiap aksi buruh karena warga negara memiliki hak berunjuk rasa yang diatur Undang-Undang dan dilindungi konstitusi.
Meski begitu, ia menegaskan aksi massa tetap harus dalam koridor hukum dengan cara-cara yang santun dan damai serta tidak mengganggu hak orang lain.
"Saya yakin dan percaya kawan-kawan buruh di Kalsel memiliki komitmen yang sama cinta damai dan senantiasa mengutamakan terjaganya kondusifitas," ucapnya.
Kapolda mengutarakan pula daerah ini tidak bisa maju dan berkembang tanpa kontribusi tenaga kerja termasuk kaum buruh.
Oleh karenanya, ia mendorong para buruh dapat terus melakukan pekerjaan hebatnya dengan penuh dedikasi demi kemajuan sosial dan ekonomi daerah sekaligus meningkatnya kesejahteraan dari pekerja itu sendiri.
Pewarta: Firman
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2023