Suns unggul 4-1 dalam rangkaian pertandingan babak playoff setelah menahan perlawanan Clippers di akhir laga.
Pertandingan berjalan ketat di kuarter pertama dengan keunggulan Suns tidak pernah lebih dari empat poin. Di kuarter kedua hingga pertengahan kuarter tiga, Clippers mulai membalik kedudukan dengan unggul hingga 10 poin.
Baca juga: Kalahkan Clippers 123-109, Suns bangkit dari gim pertama playoff
Namun performa Devin Booker di kuarter ketiga mengubah laga secara signifikan. Booker mencetak 25 poin di kuarter ketiga, dari total keseluruhan 47 poin yang dibuatnya sepanjang laga.
Keunggulan Suns bertahan hingga awal kuarter empat dengan tertingginya mencapai 20 poin.
Berdasarkan statistik pertandingan yang dikutip dari laman resmi NBA, Devin Booker menjadi pencetak skor tertinggi sekaligus double-double dengan 47 poin serta 10 assist.
Baca juga: Booker cetak 45 poin, Suns pastikan kemenangan kedua atas Clippers
Kevin Durant 31 poin, Deandre Ayton dwiganda dengan 21 poin dan 11 rebound, Chris Paul 15 poin, dan Josh Okogie 11 poin.
Dari kubu LA Clippers, Norman Powell mencetak skor terbanyak dengan 27 poin, diikuti Mason Plumlee 20 poin dan 10 rebound, Nicolas Batum 19 poin, Ivica Zubac 16 poin dan 10 rebound, Russell Westbrook 14 poin, dan Marcus Morris 12 poin.
Suns sudah ditunggu oleh Denver Nuggets yang juga baru saja lolos ke putaran dua playoff usai mengalahkan Minnesota Timberwolves. Keduanya dijadwalkan bertanding di Denver Colorado pada Sabtu (29/4).
Moving on. pic.twitter.com/qPScFdvXJh
— Phoenix Suns (@Suns) April 26, 2023
Baca juga: Nuggets singkirkan Wolves 112-109 dari babak playoff
Baca juga: Heat bangkit menangkan laga, Bucks terancam gagal di playoff
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023