Realisasi total penumpang mencapai 30.668 orang atau naik 3 persen.

Merak (ANTARA) - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengoperasikan sebanyak 23 unit kapal roll on roll off (Ro-Ro) saat melayani penumpang Lebaran 1444 H/2023 melalui Pelabuhan Bakauheni, Lampung menuju Merak, Banten.

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin dalam keterangan tertulis di Merak, Minggu, menyebutkan berdasarkan data Posko Bakauheni selama 24 jam (periode 22 April 2023 pukul 08.00 WIB hingga 23 April 2023 pukul 08.00 WIB) atau H Lebaran tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 29 unit kapal Ro-Ro.

Sedangkan, realisasi total penumpang mencapai 30.668 orang atau naik 3 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 29.674 orang.

Realisasi kendaraan roda empat mencapai 4.509 unit atau naik 4 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 4.345 unit.

Truk logistik yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa mencapai 309 unit atau turun 12 persen dibandingkan realisasi periode yang sama di tahun lalu sebanyak 350 unit.

Total seluruh kendaraan tercatat 6.039 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa pada HH atau naik 2 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 5.899 unit.

Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-10 hingga HH tercatat 416.699 orang atau naik 6 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 393.421 orang.

Untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 79.762 unit atau naik 2 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 78.062 unit.

Sebaliknya, data Posko Merak pada (24 jam) HH realisasi total penumpang mencapai 66.992 orang atau naik 3 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 64.870 orang.

Tercatat realisasi kendaraan roda empat mencapai 9.788 unit atau turun 2 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 9.946 unit.

Sedangkan truk logistik yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera mencapai 127 unit atau turun 16 persen dibandingkan realisasi periode yang sama di tahun lalu sebanyak 151 unit.

Total seluruh kendaraan tercatat 14.413 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada HH atau naik 2 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 14.143 unit.

Jumlah total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga HH tercatat 920.054 orang atau naik 3 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 894.063 orang.

Untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 213.737 unit atau naik 2 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 209.460 unit.

Baca juga: ASDP seberangkan 853.063 pemudik ke Sumatera selama H-10 sampai H-1
Baca juga: Dermaga Eksekutif Bakauheni dipadati kendaraan pada hari Lebaran 2023

Pewarta: Mansyur suryana
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023