Jakarta (ANTARA News) - Penyelenggaraan Car Free Night jelang malam Tahun Baru 2013 mendatang akan dimulai sejak Senin (31/12) pukul 20.00 WIB.

"Pukul 20.00 jalur akan ditutup total," kata Danki 3 Satgatur Ditlantas Polda, AKP Panto Griyanto, di Jakarta, Selasa.

Menurut dia, pada Car Free Night di malam pergantian tahun, Polda Metro Jaya akan menutup ruas jalan dari air mancur Monas hingga Bundaran Senayan dari semua kendaraan bermotor.

Dikatakannya, pengalihan arus akan dimulai pada Senin (31/12) pukul 16.00 dan akan ditutup total pada pukul 20.00. Ruas jalan baru akan dibuka kembali pada Selasa (1/1) pukul 02.00 setelah pergantian tahun.

Menurut dia, sepanjang jalur car free night akan dibangun beberapa panggung yang akan menampilkan berbagai pertunjukkan hiburan.

Dikatakannya, pihak kepolisian akan mengamankan penyelenggaraan acara tersebut secara maksimal. "All out dari kepolisian akan mengamankan," katanya.

Pemprov DKI Jakarta berencana menggelar aksi Malam Bebas Kendaraan atau "Car Free Night" dalam rangka menyambut tahun baru 2013.

"Aksi ini digelar dengan tujuan mencegah terjadinya kemacetan panjang lalu lintas yang sering sekali terjadi setiap perayaan malam pergantian tahun di Jakarta," kata Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi).

Jokowi menuturkan kesepakatan tersebut dihasilkan setelah sebelumnya mengadakan pertemuan dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) DKI Jakarta.

"Dari pertemuan tersebut, kami sama-sama menginginkan agar pada malam perayaan pergantian tahun, tidak ada kendaraan bermotor yang beroperasi, sehingga jalanan juga jadi lebih lancar," ujar Jokowi.

Menurut Jokowi, bagi masyarakat yang berencana merayakan malam tahun baru dapat berjalan kaki mulai dari Sudirman hingga Medan Merdeka Barat, atau kurang lebih sepanjang tujuh kilometer.
(A064)

Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2012