"Berdasarkan hasil rukyatul hilal awal Syawal di Provinsi Bengkulu tidak terlihat karena tertutup awan yang tebal dan hasil ini akan kita laporkan ke pusat," kata Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Muhammad Abdu di Kota Bengkulu, Kamis.
Ia mengatakan bahwa pemantauan dengan menggunakan teleskop hilal saat matahari terbenam yaitu pukul 18.10 WIB hingga pukul 18.20 WIB dan pemantauan tersebut dilakukan selama 10 menit.
Dari hasil pemantauan tersebut, posisi bulan berada di utara atas matahari dengan ketinggian hilal baru berada pada 1,89 derajat sedangkan untuk ketetapan yang ditentukan untuk penetapan 1 Syawal yaitu 3 derajat.
Abdu mengimbau jika nantinya terdapat perbedaan dalam penetapan 1 Syawal 1444 Hijriah agar tidak dipermasalahkan dan saling menghormati.
Selain itu, dalam melaksanakan ibadah Idul Fitri, umat islam diminta untuk tidak berlebih-lebihan dalam melaksanakan ibadah, tetap menjaga dan saling menghormati serta menjaga kerukunan antaragama.
"Untuk melaksanakan ibadah puasa pada tahun ini keberagaman tentunya mengedepankan kerukunan. Kita berharap di bulan Ramadhan saling rukun dan baik sesama umat beragama ataupun antarumat beragama," ujar dia.
Sebelumnya, untuk Muhammadiyah berdasarkan hasil perhitungan hisab akan merayakan Idul Fitri pada Jumat 21 April 2023.
"Pertemuan bulan dan matahari terjadi pada Kamis 20 April pada jam 11 siang. Kemudian Kamis sore, posisi bulan di atas ufuk, 1 derajat 45 dan posisi bulan saat matahari tenggelam bulan sudah masuk di ufuk 2 derajat, dan dapat ditetapkan bahwa Jumat 1 Syawal," kata Ketua PW Muhammadiyah Bengkulu Syaifullah.
Baca juga: Kemenag: Hilal 1 Syawal 1444 tidak terlihat di Belitung
Baca juga: BMKG: Hilal 1 Syawal di Pantai Loang Balok Mataram tidak terlihat
Baca juga: Kemenag ajak masyarakat tidak lagi perdebatkan metode penentuan hilal
Baca juga: Kemenag: Hilal 1 Syawal 1444 tidak terlihat di Belitung
Baca juga: BMKG: Hilal 1 Syawal di Pantai Loang Balok Mataram tidak terlihat
Baca juga: Kemenag ajak masyarakat tidak lagi perdebatkan metode penentuan hilal
Pewarta: Anggi Mayasari
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2023