Ini gelar pertama saya bersama Shendy.
Jakarta (ANTARA News) - Ganda campuran Fran Kurniawan-Shendy Puspa Irawati meraih gelar pertama setelah menjuarai turnamen India Open Grand Prix Gold.
Pada final turnamen yang berlangsung di Lucknow, India, Minggu, unggulan kedua tersebut mengalahkan pasangan Thailand Nipitphon Puangpuapech-Savitree Amitrapai 21-12, 24-22.
"Ini gelar pertama saya bersama Shendy. Kami jaga saja performa di pengurusan baru ini biar stabil dan terus meningkat," kata Fran usai meraih gelar juara.
Ia mengaku gembira karena akhirnya bisa menjadi juara.
"Senang akhirnya bisa kasih yang terbaik buat kepengurusan Pak Djoko di akhir-akhir masa tugas," tambah Fran menyebutkan mantan Ketua Umum PB PBSI Djoko Santoso.
Ia juga mempersembahkan gelar juaranya itu bagi asisten pelatih ganda campuran Yanti Kusmiati yang berulang tahun dan kakeknya yang meninggal tepat setahun lalu.
Unggulan ketujuh tunggal putri Linda Wenifanetri juga meraih gelar juara setelah pada final mengalahkan pemain tuan rumah India, unggulan kedua Sindhu PV 21-15, 18-21, 21-18.
"Saya tadi cuma fokus dan mencoba menikmati permainan dan berusaha semaksimal mungkin," kata Linda yang juga meraih gelar perdana.
Namun ganda putri unggulan ketiga Komala Dewi-Jenna Gozali gagal menambahkan gelar ketiga bagi Indonesia setelah dikalahkan pasangan unggulan kedua Savitree Amitrapai-Sapsiree Taerattanachai 12-21, 6-21.
(ANT)
Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2012