Jakarta (ANTARA) - Aktivitas mudik membutuhkan persiapan yang matang khususnya bagi mereka yang melakukan perjalanan jauh, membawa barang bawaan yang tidak sedikit dan belum lagi aktivitas ini dilakukan dalam kondisi berpuasa.
Agar mudik aman dan nyaman, juga kualitas puasa tetap terjaga meski sedang dalam perjalanan mudik, berikut tips dari Pegipegi melalui keterangan tertulisnya, Senin (17/4):
Berkemas saat malam hari
Pada saat mudik, biasanya orang-orang menghabiskan waktu yang cukup lama di kampung halaman. Ini artinya diperlukan barang bawaan yang tidak sedikit, belum lagi oleh-oleh untuk keluarga.
Oleh karena itu, saat berkemas, diperlukan tenaga dan ketelitian ekstra sehingga bawaan bisa lebih rapi dan mudah dibawa saat perjalanan. Orang-orang disarankan berkemas saat malam hari setelah berbuka karena pada saat itu mereka sudah punya tenaga lebih dan berkemas pun bisa dilakukan lebih maksimal.
Baca juga: Tiga tips mudik aman dan nyaman pakai mobil pribadi
Sahur dengan menu sehat dan porsi yang cukup
Sebelum melakukan perjalanan, pastikan diri tidak melewatkan makan sahur. Ini karena mudik membutuhkan energi, dan biasanya sarana transportasi umum sangat padat sehingga para pemudik harus berjibaku dengan pemudik lain. Maka dari itu, pastikan untuk mengonsumsi makanan sehat dan porsi yang cukup agar mempunyai tenaga.
Konsumsi multivitamin
Terkadang, makanan sehat saja belum cukup sehingga seseorang bisa menambahkan konsumsi multivitamin sebagai cadangan energi saat mudik. Untuk wanita, bisa memilih multivitamin yang mengandung banyak asam folat dan zat besi. Sedangkan untuk pria, dapat memilih kandungan vitamin dan mineralnya lebih tinggi agar kondisi fisik dalam perjalanan dapat terjaga dengan baik.
Pilih keberangkatan di malam hari
Jika perjalanan berlangsung cukup panjang, orang-orang disarankan melakukannya di malam hari. Perjalanan di malam hari memungkinkan mereka untuk bisa beristirahat secara optimal. Ditambah lagi, orang-orang bebas makan dan minum selama perjalanan sehingga puasa tidak akan terganggu.
Baca juga: DivHumas Polri masifkan informasi mudik di medsos
Gunakan pakaian yang nyaman
Saat mudik, gunakanlah pakaian yang nyaman, jangan menggunakan pakaian yang terlalu tebal dan panas. Gunakan pakaian yang sedikit longgar agar tubuh bisa bergerak bebas. Pastikan juga membawa jaket atau selimut untuk mengatasi hawa dingin di dalam transportasi mudik.
Isi penuh daya baterai ponsel
Sebelum mudik, pastikan untuk mengisi daya baterai ponsel hingga penuh agar memudahkan berkomunikasi selama perjalanan. Gunakan ponsel untuk hal yang penting saja agar baterai lebih hemat.
Baca juga: Lakukan peregangan otot selama perjalanan mudik agar tubuh tetap bugar
Bawa camilan dan makanan cadangan
Jika perjalanan yang akan ditempuh diperkirakan bertemu dengan waktu buka atau sahur, pastikan untuk membawa makanan cadangan dan camilan. Apalagi, jika mudik dilakukan bersama dengan anak-anak. Camilan dan makanan cadangan ini wajib tersedia, terutama jika ternyata para pemudik terpaksa harus membatalkan puasa karena situasi mudik yang berat.
Istirahat yang cukup
Sebelum berangkat mudik, sebaiknya orang-orang menjaga kesehatan agar tetap bugar selama dan setelah di perjalanan yaitu dengan tidur dan makan dengan cukup.
Baca juga: Psikolog paparkan cara jaga kesehatan mental & emosi saat mudik
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023