Jakarta (ANTARA) - Lembaga kemanusiaan Dompet Dhuafa menyediakan sejumlah layanan di Terminal Kampung Rambutan untuk membantu memberikan kenyamanan bagi para pemudik yang berangkat dari terminal tersebut.
"Jadi pos layanan utamanya adalah layanan kesehatan, service handphone, dan pembagian takjil untuk berbuka puasa," kata Ketua Layanan Pemudik Dompet Dhuafa 2023 Reita Annur, di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta, Selasa.
Selain ketiga layanan tersebut, mereka juga menyediakan pos charger bagi para pemudik yang membutuhkan sumber daya.
Terkait pembagian takjil, Dompet Dhuafa menyediakan 100 paket takjil bagi para pemudik yang berbuka puasa di terminal itu.
"Jadi rencana kita membagikan 100, tetapi kita juga membuka donasi lain untuk memberi dukungan penambahan jumlah takjil," kata Reita.
Untuk layanan kesehatan, Dompet Dhuafa memberikan sejumlah layanan seperti pemeriksaan kesehatan, pemberian suplemen, pemeriksaan gula darah, dan pemeriksaan tensi darah.
Dompet Dhuafa juga memberikan makanan bergizi bagi balita serta ibu hamil dan menyusui, seperti pemberian sari buah, susu dan paket makanan bergizi lainnya, sesuai menu yang dijadwalkan setiap hari.
Selain itu, ada juga layanan perbaikan telepon genggam bagi para pemudik yang gawainya mengalami rusak ringan.
"Untuk servicenya memang service ringan. Karena kalau yang berat itu harus ditinggal. Sedangkan pemudik ini mereka harus pergi, jadi layanan yang disediakan adalah service ringan," katanya.
Layanan gratis yang disediakan Dompet Dhuafa tersebut mulai dibuka pada Selasa, 18 April 2023 dan akan berlangsung hingga 20 April 2023.
Pada H-4 Selasa 18 April 2023, Dompet Dhuafa telah memberikan sekitar 30 layanan kesehatan, dan tujuh kali perbaikan telepon genggam.
Baca juga: Dompet Dhuafa luncurkan 7 posko mudik dari Merak hingga Banyuwangi
Pewarta: Katriana
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2023