Jayapura (ANTARA News) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah V Jayapura menginformasikan terjadi gempa berkekuatan 4,6 skala Richter (SR) berpusat di darat 11 kilometer Barat Daya, Kabupaten Nabire, Provinsi Papua.
Gempa itu terjadi pada Rabu pukul 16.23 WIT di kedalaman 15 kilometer dan di 3,46 Lintang Selatan (LS) dan 135,47 Bujur Timur (BT).
Sampai berita ini diturunkan, belum ada instansi berwenang yang menyatakan ada kerusakan atau korban jiwa terkait gempa tersebut.
(KR-ARG/F002)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2012