... masih perlu upaya peningkatan fasilitas lagi... "
Singaraja, Bali (ANTARA News) - Kapal pesiar berbendera Denmark Seabourne Odyssey berlabuh di Pelabuhan Celukan Bawang, Kabupaten Buleleng, Bali, Selasa. Kapal pesiar lintas samudera itu membawa ribuan turis untuk berlibur di Bali selama beberapa hari.

Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, dan General Manager PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III Cabang Celukan Bawang, Dewa Adi Kumara Jaya, menyambut Seabourne Odissey, yang dinakhodai Kapten Bjarne Bahne Larsen.

Larsen meminta Bupati dan otoritas pengelola pelabuhan agar lebih memperhatikan infrastruktur pelabuhan di utara Pulau Bali itu.

"Gelombang relatif kecil dan angin yang tidak terlalu keras. Kedalaman air juga mendukung. Namun masih perlu upaya peningkatan fasilitas lagi," katanya.

Selama di Buleleng, ribuan turis internasional itu akan berkunjung ke tujuan-tujuan wisata di Bali dengan pemanduan khusus. Pelabuhan Celukan Bawang merupakan pelabuhan lama Bali dan pernah menjadi pelabuhan terbesar di Bali saat Singaraja menjadi ibukota Sunda Kecil pada masa penjajahan Belanda. (*)

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2012