memperkenalkan Aloe Soothing Sun Cream bagi Konsumen Asia Tenggara

Seoul, Korea Selatan, (ANTARA/PRNewswire)- Tahun lalu, COSRX, merek skincare yang digemari dermatolog, membuat gebrakan di TikTok lewat "Snail TikTok Challenge" yang diikuti lebih dari 20.000 peserta, bahkan ditonton hingga 1,5 miliar kali dengan tagar #COSRX. Mulai hari ini, COSRX melansir program promosi terbaru, #LayerYourSPF, yang menargetkan pengguna TikTok di Asia Tenggara. "#LayerYourSPF Challenge" menampilkan keunggulan produk COSRX, Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++, termasuk tampilan tidak berminyak dan kelembapan yang nyaman pada kulit, bahkan di tengah terik matahari dan iklim lembap di sejumlah negara.

Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ dari COSRX, telah terjual lebih dari 3,4 juta unit di seluruh dunia, kini menjadi produk yang digemari di Asia Tenggara. Demi meningkatkan pengalaman konsumen, COSRX mengkaji lebih dari 60.000 ulasan konsumen di negara-negara Asia Tenggara. Dari kajian ini, COSRX mempelajari, produk ini disambut hangat konsumen berkat formula yang terserap dengan cepat pada kulit, tampilan yang tidak berminyak namun melembapkan kulit. Berdasarkan analisis ini, COSRX melansir "#LayerYourSPF TikTok Challenge" yang mengangkat pentingnya penggunaan sunscreen yang berlapis dan cepat terserap pada kulit. Hal tersebut juga mencerminkan kebutuhan dan preferensi konsumen Asia Tenggara.

"Program promosi ini ingin meningkatkan kesadaran konsumen tentang pentingnya SPF yang berlapis sambil menampilkan keunggulan produk COSRX," kata seorang perwakilan COSRX. "Lewat program ini, kami menekankan, perawatan kulit bukanlah rutinitas yang sulit dilakukan, atau membosankan. Rutinitas ini simpel, menyenangkan, dan menarik. Lebih lagi, menjelang musim panas, kami pun mengangkat pentingnya perlindungan dari sinar matahari! Maka, produk skincare tidak sekadar sarana kecantikan, melainkan sebuah produk yang dibutuhkan konsumen untuk mencegah kulit terbakar panas matahari, kerutan kulit, sunspot, dan tanda-tanda penuaan lain."


Untuk berpartisipasi dalam "#LayerTourSPF TikTok Challenge", Anda dapat memakai brand filter. Lalu, arahkan tangan Anda untuk mengumpulkan konten SPF, meniru gerakan tangan ketika memakai SPF. Filter ini tersedia di Indonesia, Filipina, Malaysia, dan Vietnam. Ketika konten Anda selesai dibuat, Anda dapat menayangkannya di TikTok dengan tagar #COSRX #LayerYourSPF #AloeSunscreen #SPF50 dari 14 April-7 Mei 2023.

Seluruh peserta secara otomatis berhak mengikuti undian untuk membawa pulang hadiah yang lebih menarik dari program promosi sebelumnya. Lima pemenang terbaik akan meraih 10 produk terlaris COSRX: Aloe 54.2 Tone-up Sunscreen, Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++, seluruh lini produk RX - Vitamin C 23 Serum, Vitamin C 13 Serum, Niacinamide 15 Serum, Hyaluronic Acid 3 Serum, Retinol 0.5 Oil, Retinol 0.1 Cream, Advanced Snail Mucin 96 Power Essence, serta Advanced Snail 92 All in one Cream. Sementara, 100 pemenang TERBAIK akan meraih empat produk terlaris COSRX: Aloe 54.2 Tone-up Sunscreen, Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++, Vitamin C 23 Serum, serta Retinol 0.1 Cream. Sebagai catatan, produk yang dibagikan kepada pemenang dapat berubah, dan bergantung pada peluncuran produk, serta kondisi di masing-masing negara. Seluruh pemenang akan diumumkan lewat Instagram resmi  (@cosrx) dan akun TikTok (@cosrx_official) pada 12 Mei 2023.

Tentang COSRX

Dengan solusi skincare yang mutakhir namun terjangkau, COSRX dengan cepat menjadi salah satu merek skincare favorit di Amerika. Menggunakan ekstrak natural seminim mungkin dalam dosis terkonsentrasi, produk COSRX memberikan hasil nyata setelah merawat kulit hanya dengan bahan-bahan esensial yang dibutuhkan kulit. Anda dapat menemukan solusi skincare terlaris di berbagai gerai di seluruh negara Anda, termasuk Shopee, Sociolla, Watsons, dan lain-lain. Anda juga dapat mengecek tautan berbelanja untuk produk Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ pada laman "#layeryourSPF challenge" di bawah ini:

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023