Anfield (ANTARA News) - Liverpool harus menahan malu di depan pendukungnya di Anfield, setelah secara mengejutkan dikalahkan Aston Villa dengan skor mengejutkan 3-1 pada Sabtu malam.
Di awal pertandingan Liverpool memang tampak cemerlang, ketika Stewart Downing melayangkan tendangan ke gawang Villa menit ke-4 yang disusul tendangan tidak keras Steven Gerrard semenit kemudian, namun kedua peluang dengan mudah dipatahkan kiper Bradley Guzan.
Liverpool kembali membuat peluang menit ke-10 melalui tendangan pojok Gerrard, namun bola ditendang keluar oleh kiper Guzan. Lemparan ke dalam untuk Liverpool, tapi lagi-lagi tendangan Glen Johnson dari umpan Sterling belum mampu melewati kiper Villa.
Menghadapi serangan dan peluang bertubi-tubi Liverpool, Aston Villa justru bermain sangat efektif. Satu peluangnya pada menit 29 berhasil menggetarkan gawang Liverpool. Christian Benteke mencetak gol setelah mendapatkan assist dari Brett Holman.
Meski kembali mencetak sejumlah peluang, Liverpool hingga menit ke 38 tidak mampu memperkecil kekalahan, tapi justru kembali kebobolan oleh tendangan Andreas Weimann dari jarak sekitar 11 meter pada menit 40.
Assist Benteke yang diselesaikan dengan baik oleh Weimann membawa tim tamu unggul 2-0, tidak berubah hingga waktu turun minum.
Tertinggal 2-0 memang langkah berat bagi Liverpool ketika memulai babak kedua. Upayanya memperkecil kekalahan hanyalah sia-sia.
Aston Villa justru makin di atas angin saat Christian Benteke mencetak gol kedua pada menit ke-51, setelah bekerja sama baik dengan Brett Holman.
Keunggulan 3-0 membuat anak-anak asuh Paul Lambert bermain dengan cermat, sejumlah peluang pun tercipta dan kiper Liverpool Jose Reina harus berkali-kali menyelamatkan gawangnya.
Sementara di kubu Brendan Rodgers, Luis SUarez harus bekerja keras, meski beberapa kali tendangannya mampu dipatahkan barisan belakang Villa dan kiper Guzan.
Peluang Liverpool kembali datang ketika Lowton melakukan pelanggaran. Hadiah tendangan bebas untuk Liverpool dari jarak 18 yard dipercayakan kepada Suarez untuk mengeksekusi, tapi lagi-lagi Guzan berhasil menyelamatkan gawangnya.
Liverpool baru bisa memperkecil ketertinggalan pada menit 87 saat asssit Glen Johnson berhasil diselesaikan dengan baik oleh Steven Gerrard.
Hingga pertandingan berakhir, Villa menang 3-1 atas tuan rumah Liverpool.
(*)
Pewarta: Suryanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2012