Jakarta (ANTARA News) - Christopher Rungkat belum terkalahkan hingga babak semifinal turnamen Garuda Indonesia Tenis Master 2012 di lapangan tenis kompleks Hotel Borobudur, Jakarta, Sabtu.
Christo, demikian ia biasa disapa, melaju ke babak final setelah menundukkan juniornya, Wisnu Adi Nugroho, dengan skor 6-0, 6-3.
"Tadi sesuai yang saya perkirakan. Wisnu juga banyak mati sendiri jadi saya tidak terlalu susah," katanya usai pertandingan.
Christo mengalahkan Wisnu tanpa ampun pada set pertama.
Wisnu sempat memberikan perlawanan pada set kedua, namun belum mampu mengejar angka Christo. Dia kerap melakukan kesalahan dengan pukulan yang melebar dan tak mampu menghalau pukulan-pukulan ace Christo.
"Meskipun set kedua dia sempat lawan tetapi masih bisa saya atasi. Statistik permainan saya semakin bagus," kata Christo, yang akan berlaga di Grand Slam Australia Open pada 9 Januari mendatang.
Pada babak final Minggu (16/12), Christo akan berhadapan dengan Sunu Wahyu Trijati, yang diatas kertas peringkatnya lebih rendah dari dia.
"Tetapi final tetap saja beda. Dia lawan saya pasti tanpa beban, justru itu yang bahaya," kata Christo.
Sunu mencatatkan kemenangan dengan skor 3-6,0-6 atas Elbert Sie, yang melaju ke babak semifinal tanpa kekalahan.
"Saya sebenarnya tidak menyangka bisa lanjut ke final. Tadi main lepas saja, tidak mikirin menang atau kalah," kata Sunu yang saat ini bekerja di sebuah bank milik pemerintah.
Dia akan berusaha tampil maksimal menghadapi Christo pada babak final. "Saya akan main sebaik-baiknya, meskipun Christo di atas saya, saya akan berusaha dulu. Tidak terlalu mikir hasilnya," katanya.
(M047)
Pewarta: Monalisa
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2012