Kita memandang persoalan kemanusiaan adalah soal kita bersama, bukan jadi tanggung jawab pemerintah,Jakarta (ANTARA) - Asisten Deputi Kedaruratan dan Manajemen Pasca Bencana Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) Nelwan Harahap mengatakan persoalan kemanusiaan adalah persoalan bersama bukan hanya pemerintah.
"Kita memandang persoalan kemanusiaan adalah soal kita bersama, bukan jadi tanggung jawab pemerintah," kata Nelwan dalam acara Peluncuran Annual Report Human Initiative yang diadakan di Jakarta, Kamis.
Nelwan mengatakan kolaborasi warga sipil dalam bidang kemanusiaan juga penting karena misi kemanusiaan tidak bisa hanya dijalankan oleh satu pihak.
Kolaborasi juga penting dalam menjalani program kemanusiaan supaya tercipta program kemanusiaan yang tidak berhenti dalam satu titik saja tapi juga berkelanjutan.
Nelwan mengatakan pihaknya sangat terbuka dalam menyambut siapapun yang hendak berkolaborasi dalam mengatasi persoalan kemanusiaan karena hal tersebut adalah suatu keharusan dalam pelayanan publik.
"Kita berbagi sumber daya. Ada yang punya waktu dan perasaan sukarela, ada yang punya dana untuk menolong, ada juga yang punya ide dan ilmu untuk menuntaskan masalah kemanusiaan," kata Nelwan melanjutkan.
Dengan demikian penyelesaian masalah dapat lebih mudah dilakukan jika komponen-komponen tersebut berkolaborasi dalam misi kemanusiaan, tambah dia.
Selain itu, Nelwan mengatakan ketahanan sosial dari sisi kebencanaan pada tahun 2044 adalah salah satu kunci dalam persiapan menuju Indonesia Emas 2045.
Maka dari itu Kemenko PMK akan membangun hubungan dengan organisasi-organisasi kemanusiaan yang dibangun dengan model kolaborasi kesetaraan kolektivitas aksi.
"Pemerintah bukan upline tapi kita setara dalam program ini agar setiap individu berkolaborasi dalam aksi sosial," ujar Nelwan.
Pada 2021 Indonesia berhasil menyelesaikan 141 dari 222 atau 63 persen indikator Sustainable Development Goals atau SDGs (Tujuan Pembangunan Berkelanjutan) yang dicanangkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
SDGs dibentuk sebagai agenda dunia pembangunan untuk perdamaian, kemakmuran manusia, dan planet bumi sekarang dan masa depan.
Baca juga: Perkuat Rasa Kemanusiaan, Nikmati Cara Baru Donasi Tanpa Uang Lewat Kampanye Sosial
Baca juga: Angga Umbara ungkap permasalahan sosial lewat "Khanzab"
Pewarta: Sean Filo Muhamad
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2023