Yokohama, Jepang (ANTARA News) - Fernando Torres melanjutkan kebangkitan Chelsea setelah menaklukan tim Meksiko Monterrey 3-1 dan dengan percaya diri menggapai final Piala Dunia Klub di Jepang, Kamis.

Tim Inggris di bawah asuhan manager barunya Rafael Benitez itu dan menjadi kampiun Liga Champions pertama yang terdepak dalam babak penyisihan grup pekan lalu, akan menghadapi lawan tangguh Corinthians, Brazil, pada laga final Minggu.

Chelsea unggul ketika seorang pemainnya, Juan Matta, yang dengan tendangan kaki kirinya meneruskan umpan Ashley Cole mengecoh kiper Oscar pada menit ke-17.

Torres kemudian menggandakan kemenangan Chelsea dengan tendangan melingkar pada 20 detik setelah break. Gol Torres itu merupakan gol kelimanya dalam tiga pertandingan.

Umpan silang Matta yang menyentuh pemain belakang Monterrey, Darvin Chavez, hingga menjadi gol bunuh diri yang melengkapi kekalahan tim asal Meksiko itu, walaupun Aldo de Nigris sempat memperkecil skor pada menit-menit terakhir.

Tim Eropa telah memenangkan lima turnamen terakhir Piala Dunia Antarklub, diantaranya Barcelona yang sukses mengangkat trofi pada tahun 2009 dan 2011, serta Manchester United yang menjadi pemenang pada tahun 2008.

(D011)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2012