Jakarta (ANTARA/JACX) – Pengobatan tradisional alternatif Ida Dayak masih menjadi perbincangan masyarakat meskipun jelang libur mudik Lebaran 2023.

Di media sosial, perempuan asal Kalimantan Timur itu viral karena dipercaya mampu mengobati berbagai macam penyakit, terutama dengan minyak khusus.

Sebuah unggahan video berdurasi lima menit di Facebook mengklaim video itu merupakan momentum saat Ida Dayak menyembuhkan sosok yang diklaim sebagai imam besar dari Arab Saudi.

Berikut narasi dalam video tersebut:
“Imam besar Masjidil Haram Syeh Abdurahman Bin Abdul Aziz memberikan doa khusus untuk Ibu Ida Dayak usai sembuhkan pangeran Alwalid dari komanya selama 17 tahun. Selainitu Imam Abdurahman juga mengucapkan selamat pada Ida Dayak karena bisa menyembuhkan pangeran Al Walid Bin Khalid Bin Talaq.

Dalam silaturahmi Ibu Ida Dayak dengan Syeh Abdurahman di Majidil Haram Ibu Ida Dayak dapat hadiah khusus berupa Mushaf Al-quran yang diberikan langsung oleh doktor Abdurahman.

Ibu Ida Dayak mengaku diundang secara khusus untuk bersilatruahmi denga Imam Besar Masjidil Haram dan pimpinan pengurus dua masjid suci ini.

Saat ini Ibu Ida Dayak didampaingi raja Salman untuk ibadah umrah di tanah suci, sebelumnya ibu Ida Dayak bertemu dengan imam masjid Nabawai dan muazin nabawi saat menjalankan ibadah di Madinah.

Namun, benarkah video tersebut menampilkan Ida Dayak menyembuhkan sosok dari Arab Saudi?

Unggahan hoaks yang menyatakan video detik-detik Ida Dayak sembuhkan Pangeran Arab Saudi. Faktanya, foto penyembuhan tersebut merupakan editan. (Facebook)

Penjelasan:
Berdasarkan penelusuran ANTARA, foto Ida Dayak bersama beberapa orang mengenakan gamis putih dan sorban tersebut merupakan gambar yang telah disunting.

Foto sebenarnya dari unggahan itu menampilkan sejumlah orang sebagaimana terdapat pada konten media The Seattle Times berjudul “Pilgrims traumatized, asking how Mecca crane could collapse” (“Peziarah trauma, bertanya bagaimana bangau Mekah bisa runtuh”).

Dilansir dari The Seattle Times, foto tersebut menampilkan Imam Masjidil Haram di Mekkah, Abdul Rahman Al Sudais, mengunjungi salah satu korban kecelakaan alat crane di masjid Rumah Sakit Spesialis Al Nour di Mekkah, Arab Saudi, pada 13 September 2015.

Angin kencang menjadi penyebab derek besar jatuh dan menabrak masjid. Akibatnya, lebih dari 100 orang meninggal jelang ibadah haji tahunan.

Selain itu, akun YouTube milik Ida Dayak mengklarifikasi tidak tidak pernah bertemu dan menyembuhkan pangeran Arab Saudi.

Klaim: Video Ida Dayak sembuhkan Pangeran Arab Saudi
Rating: Hoaks

Cek fakta: Hoaks! Ida Dayak dibawa Raffi sembuhkan Lesti Kejora

Baca juga: Pandangan akademisi kedokteran UI terkait pengobatan alternatif

Baca juga: Pengamat Sosial ungkap alasan pengobatan Ida Dayak membludak

Pewarta: Tim JACX
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2023