Mehtarlam, Afghanistan (ANTARA News) - Penjabat Direktur Urusan Perempuan Provinsi Laghman, Najia Siddiqi, dibunuh dalam aksi tembak-lari di ibu kota provinsi itu, Mehtarlam, di Afghanistan timur, Senin pagi, kata juru bicara pemerintah provinsi.

"Najia Siddiqi sedang dalam perjalanan ke kantornya ketika beberapa pria yang mengemudikan sepeda motor melepaskan tembakan ke arah kendaraannya sekitar pukul 08.00 waktu setempat," kata Juru Bicara Sarhadi Zhawak kepada Xinhua.

Perempuan pejabat tersebut meninggal akibat luka-luka yang dideritanya dalam perjalanan ke rumah sakit, katanya.

Ia mengatakan Najia Siddiqi diangkat untuk menduduki jabatannya setelah mantan direktur departemen perempuan Hanifah Safai tewas dalam satu pemboman pada Juli di provinsi itu, sekitar 90 kilometer di sebelah timur Ibu Kota Afghanistan, Kabul.

Senin pagi, kepala polisi provinsi Nimroz di bagian barat-daya Afghanistan juga tewas dalam satu pemboman.

Belum ada pihak yang mengaku bertanggungjawab atas serangan Senin tersebut, tapi tersangka anggota Taliban biasanya mengaku bertanggung jawab atas peristiwa semacam itu.

(C003)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2012