"Sampai sekarang belum ada laporan korban, tetapi banyak pohon yang tumbang menutup jalan umum dan rumah tertimpa pohon," kata Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Tim SAR Kabupaten Magelang Ahmad Muslim di Magelang, Sabtu.
Puting beliung itu menerjang sedikitnya tiga dusun di Kecamatan Salam yakni Dusun Duwet, Desa Mantingan mengakibatkan rumah milik warga setempat yakni Harjito dan Sutari rusak.
Dua dusun lainnya yang terkena puting beliung sekitar pukul 11.00 WIB itu adalah Wirono dan Kalikuning, Desa Baturono.
"Sampai sekarang Tim SAR bersama masyarakat masih menyingkirkan pohon-pohon yang tumbang menutup jalan umum untuk mencapai dusun tersebut," katanya.
Sejak sekitar pukul 09.30 hingga 11.30 WIB hujan deras mengguyur kawasan tersebut dan disertai puting beliung selama beberapa saat.
Ia mengatakan hujan makin sering turun secara intensif di daerah itu sejak beberapa hari terakhir.
"Masyarakat perlu meningkatkan kewaspadaan terutama untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam," kata Ahmad Muslim.
(M029)
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2012