membantu masyarakat yang kesulitanJakarta (ANTARA) - Kementerian Perdagangan bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membagi bahan pokok gratis saat membuka Bazar Ramadhan di Gedung Olahraga (GOR) Cingkareng Barat, Cingkareng, Jakarta Barat, Rabu (5/4).
Menteri perdagangan Zulkifli Hasan di GOR Cengkareng pada Rabu mengatakan bahwa program Bazar Ramadhan merupakan pasar murah yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan daya beli menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 karena harga bahan pokok yang naik.
"Program ini untuk membantu masyarakat yang kesulitan karena harga barang kebutuhan pokok naik menjelang lebaran," kata Zulkifli usai membagikan sembako secara gratis kepada masyarakat.
Mendag menegaskan, Satgas Pangan akan mengambil tindakan jika terbukti ada penimbunan barang. Sedangkan untuk pedagang, Mendag menambankan, boleh mengambil untung asalkan masih dengan harga yang wajar.
"Untuk mengantisipasi naiknya harga barang kebutuhan pokok, Kementerian Perdagangan setiap hari akan ke pasar untuk mengecek harga bapok bekerja sama dengan Satgas Pangan," kata Zulkifli.
Selain menyediakan komoditi pangan di bawah harga pasaran, melalui bazar ini Zulkifli juga membagikan sembako gratis kepada masyarakat.
Adapun rincian sembako gratis tersebut adalah 50 paket berisi 2 bungkus tepung (satu kilogram), 1 bungkus margarin, dan 1 bungkus santan kelapa.
Selain itu ada juga 84 liter minyak goreng, 40 bungkus gula 1 kilogram, dan 40 bungkus bawang putih 1 kilogram.
"Bantuan sembako gratis ini dibeli pak menteri dari kami, lalu dibagikan secara gratis kepada masyarakat," ungkap seorang pengusaha UMKM, yang 50 bungkus gulanya dibeli oleh Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan.
Baca juga: Bantuan sembako Polri sasar pemukiman kumuh Jaksel
Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2023