“Setelah pemeriksaan medis pagi, Joan Mir dinyatakan tidak fit untuk GP Argentina oleh staf medis MotoGP dan sirkuit karena trauma kranial dan servikal,” demikian pernyataan resmi HRC.
Lebih lanjut, tim balap tersebut mengatakan Mir telah menjalani pemindaian CT dan USG di Rumah Sakit Santiago del Estero, dan kedua cedera tersebut dikonfirmasi oleh tim media menyusul Mir yang terus mengalami perasaan mual dan pusing.
“Mir akan pulang ke Eropa untuk melanjutkan pemulihannya agar siap sepenuhnya menghadapi Grand Prix Amerika, 14 – 16 April,” kata HRC.
Baca juga: Alex Marquez buka peluang naik podium di MotoGP Argentina
Sebelumnya, Mir terjatuh pada balapan Sprint di Sirkuit Termas de Rio Hondo.
Absennya Mir pun membuat HRC tidak memiliki wakil di GP Argentina, mengingat pebalap utama lainnya yakni Marc Marquez juga tak bisa mengikuti balapan lantaran mengalami cedera usai insidennya bertabrakan dengan Miguel Oliveira (CryptoDATA RNF) di GP Portugal.
Honda kini hanya mengandalkan tim satelitnya yaitu LCR Honda yang berisikan Alex Rins serta Takaaki Nakagami.
Ini bukanlah kali pertama balapan Sprint — format balapan baru MotoGP musim ini — menyebabkan para pebalap jatuh-bangun bahkan absen di babak utama.
Sebelumnya, ada Enea Basianini (Ducati Lenovo) yang mengalami cedera bahu saat crash dengan Luca Marini (Mooney VR46) dalam sesi Sprint GP Portugal, Sabtu (25/3).
Lalu, ada juga Pol Espargaro (GasGas Factory Racing Tech3) yang mengalami patah tulang belakang ketika menjalani sesi free practice kedua Grand Prix tersebut.
Baca juga: Brad Binder tampil heroik demi menangkan Sprint MotoGP Argentina
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2023