OSAKA, Jepang, 3 Desember 2012 (ANTARA/Kyodo JBN-AsiaNet) --
Mandom Corp. mengumumkan pada tanggal 17 November pemenang 7th GATSBY Student CM Awards, kontes mahasiswa internasional untuk memproduksi iklan video terbaik yang menampilkan jajaran produk GATSBY milik perusahaan. Upacara penganugerahan hadiah digelar di Harajuku Quest Hall, Tokyo, menyusul penyaringan akhir.
* Ringkasan 7th GATSBY Student CM Awards
Mandom mengajak mahasiswa di tujuh negara dan wilayah -- yakni Jepang, Korea Selatan, Hong Kong, Indonesia, Taiwan, Thailand dan Malaysia -- untuk memproduksi dan mengirimkan iklan video yang menampilkan produk GATSBY. Sebanyak 1.066 iklan dikirimkan sebelum batas waktu pengajuan pada tanggal 31 Agustus 2012.
Sebanyak dua puluh dua iklan dipilih untuk penyaringan akhir setelah putaran pertama penyaringan dan selanjutnya pemungutan suara populer di situs resmi GATSBY di masing-masing negara dan wilayah di atas serta di situs web untuk telepon seluler di Jepang. Perwakilan dan anggota tim iklan yang akhirnya dinominasikan menyerahkan karya mereka pada tanggal 17 November dalam penyaringan akhir di Tokyo di hadapan juri yang memutuskan hadiah grand prix dan individu.
Iklan yang menang dan rinciannya tersedia di situs resmi GATSBY. Film dan teks tentang upacara penganugerahan dan galeri foto akan segera diposting di situs web tersebut.
Situs web resmi GATSBY
Jepang: http://award.gatsby.jp (PC dan ponsel/smart phone)
Korea: http://award.gatsby.jp/kr/
Hong Kong: http://award.gatsby.jp/hk/
Indonesia: http://award.gatsby.jp/id/
Taiwan: http://award.gatsby.jp/tw/
Thailand: http://award.gatsby.jp/th/
Malaysia: http://award.gatsby.jp/my/
Upacara penganugerahan 7th GATSBY Student CM Awards
Tanggal: 17 November 2012
Tempat: Harajuku Quest Hall, Tokyo
Silakan hubungi kami untuk penggunaan data gambar 7th GATSBY Student CM Awards, termasuk penyaringan akhir, upacara penganugerahan, iklan yang menang dan pemenang, yang tersedia di http://award.gatsby.jp/press/
Pemenang terpilih 7th GATSBY Student CM Awards
Grand Prix: Greatest GATSBY Awards
Undangan ke Adfest 2013, EDIUS, hadiah tambahan (300.000 yen)
Judul: The Key
Nama: ABL, Indonesia
Universitas: Universitas Mercu Buana
GATSBY Awards
EDIUS, hadiah tambahan (150.000 yen)
Judul: Black Swan
Nama: Shoichiro Ishikawa, Jepang
Universitas: Ibaraki University
Tentang Mandom Corp.
Presiden & Executive Officer: Motonobu Nishimura
Kantor Pusat: Osaka City
Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi http://www.mandom.co.jp/english/index.html
Sumber: Mandom Corp.
Kontak:
Kazue Junus
Corporate Communication Div.
PT.mandom Indonesia Tbk
Tel: +62-21-6510061
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2012