Kuala Lumpur (ANTARA News) - Tim Nasional (Timnas) sepakbola Indonesia menyerah dari Malaysia 0-2 pada pertandingan terakhir Gruo B di Piala AFF 2012 yang berlangsung di Stadion Bukit Jalil Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu.

Gol kemenangan bagi anak asuh Rajagobal diciptakan oleh Azammuddin Bin Mohd Akil menit 26 dan Mahalli Bin Jasuli menit 29. Kekalahan ini memutus asa anak asuh Nil Maizar lolos ke semifinal turnamen dua tahunan itu.

Timnas Indonesia yang berjulukan Garuda itu hanya membutuhkan hasil seri untuk dapat melaju ke babak selanjutnya.

Sekalipun Garuda banyak melakukan tekanan saat awal pertandingan, timnas Malaysia yang berjulukan Harimau justru mampu melakukan serangan balik.

Tertinggal 0-1, Garuda mencoba bangkit. Namun, tendangan keras pemain belakang Malaysia, Mahalli bin Jasuli, pada menit 29 berhasil menambah gol bagi Harimau.

Malaysia unggul 2-0 saat babak turun minum, dan skor ini bertahan hingga akhir pertandingan.

Susunan pemain Indonesia: Wahyu Tri Nugroho (kiper), Raphael Maitimo, Nopendi, Fachruddin, Novan Setya, Elie Aiboy/Andik Vermansyah, Taufiq, Vendry Mofu, Oktovianus Maniani/Tonnie Cusell, Samsul Arif/Jhonny van Beukering dan Irfan Bachdim.

Adapun pemain Malaysia: Mohd Farizal Bin Marlias (kiper), Mahalli Bin Jasuli, Muhammad Zubir Bin Mohd Azmi, Mohammad Aidil Zafuan, Safiq Bin Rahim, Norshahrul Idlan/Amar Bin Rohidan, Mohd Safee Bin Mohd Sali, Azammuddin Bin Mohd Akil/Ahmad Fakri, Mohd Shakir Bin Shaari/kk/Gary Steven, Wan Zack Haikal dan Mohamad Fadhli Bin Mohd Shas.
(T.B016/D011)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2012