Jakarta (ANTARA) - PT Segar Kumala Indonesia Tbk (kode saham: BUAH) melakukan ekspansi dengan meresmikan Cold Storage berkapasitas gudang sebanyak 2000 ton di Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, DKI Jakarta.
Direktur Utama BUAH Renny Lauren dalam keterangan resmi di Jakarta, Rabu, mengatakan manajemen memiliki alasan tersendiri dengan menambah kapasitas gudang, yang mana bisa memberikan dampak signifikan mengingat Jakarta dan sekitarnya merupakan pasar terbesar perseroan selama ini.
“Kami dapat mengisi demand yang sebelumnya tidak tertampung karena keterbatasan gudang penyimpanan yang secara otomatis akan menaikkan pendapatan kami kedepannya. Tentunya kami telah menargetkan kenaikan pendapat di tahun 2023 ini," ujar Renny.
Pihaknya menargetkan pendapatan perseroan meningkat sebesar 30 persen year on year (yoy) pada 2023, yang mana manajemen telah menyusun strategi sejak beberapa bulan lalu, termasuk dua aksi korporasi yang dilakukan pada Maret 2023.
Peresmian cold storage di Jakarta merupakan aksi korporasi kedua BUAH pada kuartal I-2023, setelah sebelumnya pada 1 Maret 2023 telah meresmikan cabang ke 13 di Kota Pangkalpinang, Bangka Belitung.
“Kami menilai angka 30 persen cukup realistis untuk saat ini dan kami telah menyiapkan strategi dan melakukan perhitungan terhadap proyeksi ini. Tentunya kami berharap bisa mencapai lebih dari angka tersebut,” ujar Renny.
Emiten sektor barang konsumen primer ini pada tahun 2022 mencatatkan pertumbuhan pendapatan 35,7 persen yoy, dari sebelumnya sebesar Rp1,38 triliun pada tahun 2021, yang mana laba tercatat Rp24,6 miliar.
Menurut Renny, perseroan pada 2022 mencatatkan kinerja yang baik sesuai yang diharapkan, namun, Ia tidak memungkiri terdapat tantangan yang cukup besar sehingga laba yang dihasilkan belum maksimal.
“Kenaikan COGS akibat isu resesi menjadi salah satu faktor utama pertumbuhan laba yang belum maksimal. Kami berusaha mengimbangi antara daya beli masyarakat dan kenaikan COGS yang tidak dapat kami hindari,” ujar Renny.
PT Segar Kumala Indonesia Tbk bergerak (BUAH) bergerak di bisnis perdagangan dan distribusi buah-buahan dan sayuran segar di daerah Jakarta dan sekitarnya dengan merk SK, dengan memiliki 13 cabang distribusi yang tersebar di seluruh Indonesia.
BUAH mengimpor produk buah-buahan dan sayuran dari negara-negara di Asia, Australia, Amerika Tengah, Amerika Selatan, Eropa hingga Timur Tengah.
Baca juga: Era Digital Media segera IPO dengan incar dana Rp82,50 miliar
Baca juga: Arsy Buana Travelindo tetapkan harga IPO Rp140 per saham
Baca juga: Entitas nikel Harita Group target pendapatan naik 100 persen usai IPO
Pewarta: Muhammad Heriyanto
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2023