Museum ini akan tetap buka. Ketika Lebaran memang ramai pengunjung, terutama keluarga. Mereka ke sini selepas silaturahmi.
Medan (ANTARA) - Museum Tjong A Fie Mansion, salah satu tujuan wisata di Kota Medan, Sumatera Utara, tetap menerima pengunjung saat Lebaran 1444 Hijriah yang jatuh pada 22-23 April 2023.
"Museum ini akan tetap buka. Ketika Lebaran memang ramai pengunjung, terutama keluarga. Mereka ke sini selepas silaturahmi," ujar pemandu wisata lokal Museum Tjong A Fie Mansion Alvin Sipayung kepada ANTARA di Museum Tjong A Fie Mansion, Selasa.
Alvin menyebut, biasanya para pelancong datang ke Museum Tjong A Fie Mansion karena penasaran untuk melihat bangunan cagar budaya yang berusia sekitar 123 tahun itu.
Baca juga: Tim arkeolog: Pengembangan Museum Pleret sesuai temuan terbaruMereka tertarik dengan kisah sejarah kehidupan Tjong A Fie, seorang pengusaha besar Medan yang hidup pada 1860-1921, dan seluk beluk rumah bergaya campuran Tionghoa, Eropa, serta Melayu itu.
"Pengunjung yang ke sini berasal dari Medan dan daerah lain seperti Jakarta, Bali, Bandung, dan lain-lain. Selain itu, kadang ada pula dari luar negeri misalnya dari Belanda, Singapura, dan Malaysia," tutur Alvin.
Dia melanjutkan, antusiasme masyarakat mendatangi Museum Tjong A Fie Mansion terus meningkat pada bulan Ramadhan 2023.
Pada minggu awal Ramadhan, Museum Tjong A Fie bisa menerima 40-50 pengunjung per hari
"Kalau hari biasa, paling 30-40 orang per hari," kata Alvin.
Namun, saat berada di Museum Tjong A Fie Mansion, Alvin meminta pengunjung untuk mematuhi aturan, salah satunyak tidak memotret maupun merekam suasana di beberapa ruangan.
Tempat-tempat itu adalah ruang sembahyang atas, ruang sembahyang kepada dewa, kamar pribadi Tjong A Fie dan galeri.
Baca juga: Semakin banyak anak muda China gemar kunjungi museum
Museum Tjong A Fie Mansion berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Medan, yang sejatinya rumah pribadi keluarga Tjong A Fie yang dijadikan museum sejak 2009 untuk mengenang jasa tokoh masyarakat Tionghoa tersebut.
Bangunan yang dihadiahkan Tjong A Fie untuk istri ketiganya Lim Koei Yap itu dibuka setiap hari pada pukul 09.00-17.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp35.000. Tempat ini hanya tutup saat perayaan Imlek atau Tahun Baru China.
Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2023