KM Dobonsolo dapat mengangkut penumpang hingga mencapai 2.500 orang untuk 'one trip' dan tersedia juga mengangkut 1.250 sepeda motor

Jakarta (ANTARA) - PT Pelayaran Nasional Indonesia Persero (Pelni) mengirim KM Dobonsolo untuk membantu melayani penumpang pada masa angkutan Lebaran 2023 melalui jalur Pelabuhan Ciwandan, Banten ke Pelabuhan Panjang, Bandarlampung pulang pergi (PP).

"Kami mendapatkan penugasan dari pemerintah melalui Kementerian Perhubungan untuk membantu pelayanan di ruas penyeberangan dari Jawa ke Sumatera, Sumatera ke Jawa, yaitu di Pelabuhan Panjang-Ciwandan," kata Direktur Utama Pelni Tri Andayani dalam konferensi pers Angkutan Lebaran Kapal Pelni 2023 di Jakarta, Senin.

"Di Pelabuhan Panjang-Ciwandan ini nanti kami juga akan membantu penyeberangan dengan mengirimkan KM Dobonsolo," kata dia.

Ia mengatakan KM Dobonsolo akan beroperasi pada saat arus mudik (Ciwandan-Panjang) pada
19-21 April 2023 dan arus balik (Panjang-Ciwandan) pada 29-30 April 2023.

"KM Dobonsolo dapat mengangkut penumpang hingga mencapai 2.500 penumpang untuk "one trip" dan tersedia juga mengangkut 1.250 sepeda motor sekali jalan sehingga kami PT Pelni Persero mengharapkan pada masyarakat untuk menggunakan fasilitas ini agar penyeberangan dari Merak ke Bakauheni itu bisa berkurang bebannya melalui Panjang-Ciwandan ini," kata Tri Andayani.

Baca juga: Pelni siapkan 68 kapal untuk masa angkutan Lebaran 2023

Baca juga: Pelni kerahkan KM Dorolonda tingkatkan pelayaran antarpulau di Kepri

Sebelumnya, Kementerian Perhubungan akan menyiapkan Pelabuhan Ciwandan untuk mengantisipasi kepadatan di Pelabuhan Merak.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Hendro Sugiatno saat konferensi pers pada Senin (13/3) menyatakan salah satu alasannya ialah tingginya prediksi pemudik pada Lebaran 2023 ini sebagaimana hasil survei dari Badan Kebijakan Transportasi (BKT)

"Salah satu upaya mengantisipasi itu, nanti kami akan menggunakan ini khusus penyeberangan, menggunakan Pelabuhan Ciwandan. Ciwandan itu bukan pelabuhan alternatif untuk mudik tetapi pelabuhan yang digunakan bersama-sama saat pelaksanaan arus mudik," kata Hendro.

Ia menjelaskan nantinya lintasan yang akan dilayani, yakni dari Pelabuhan Ciwandan ke Pelabuhan Bakauheni disiapkan sebanyak 12 unit kapal roll-on/roll-of atau Ro-Ro dari lintas Merak-Bakauheni.

Kemudian, lintasan Pelabuhan Ciwandan ke Pelabuhan Panjang disiapkan tiga kapal besar, satu dari PT Pelni dan dua dari PT ALP.

Hendro mengatakan pengoperasian Pelabuhan Ciwandan akan diprioritaskan untuk sepeda motor dan truk yang diperbolehkan beroperasi selama masa angkutan Lebaran 2023.

Baca juga: Pelni Batam ingatkan calon penumpang tidak beli tiket kapal dari calo

Baca juga: Pelni Batam tambah kapasitas penumpang antisipasi lonjakan arus mudik

Pewarta: Benardy Ferdiansyah
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2023