Jakarta akan menjadi kota pertama di kawasan Asia Tenggara pertama yang dia sambangi, setelah menggelar konser di Seoul selama dua hari pada 20 dan 21 Mei 2023.
Setelah Jakarta, penyanyi yang pernah tergabung dalam grup idola K-pop X1 itu dijadwalkan tampil di Kuala Lumpur pada 11 Juni 2023, diikuti Manila enam hari kemudian dan Bangkok pada 1 dan 2 Juli 2023.
WOODZ [OO-LI] PROJECT
— WOODZ (@c_woodzofficial) March 23, 2023
2023 WOODZ
WORLD TOUR [OO-LI]#WOODZ #우즈 #WOODZ_WORLD_TOUR#OO_LI_PROJECT #우리_프로젝트 pic.twitter.com/gaaNOtZ12f
Tak hanya di kota Asia Tenggara, WOODZ juga akan menggelar konser serupa di dua kota Negeri Sakura yakni Osaka dan Tokyo, kemudian kota-kota di Amerika Latin yaitu Meksiko City, Lima, Santiago dan Sao Paulo pada Juni hingga pertengahan Juli 2023. Total, dia akan menyambangi 10 kota baik di Asia maupun Amerika Latin.
Belum lama ini, dia meluncurkan single berjudul "Abyss", sebuah karya prarilis dari mini album kelimanya. Dia juga menghadirkan video live lagu ini yang diunggah ke dalam laman YouTube.
WOODZ juga mengisyaratkan sebuah proyek baru melalui sebuah video berdurasi 35 detik yang diunggah pada 21 Maret lalu.
Baca juga: Musisi Woodz dinyatakan positif COVID-19
Baca juga: OUIBOYZ, grup baru untuk Yo-han, Dong-han, Seok-hwa dan Dae-hyun
Baca juga: Curhat Yo-han, Woo-seok dan eks X1 usai grup dibubarkan
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023