“INNALILLAHIWINAILAIHIROJIUN Telah berpulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya. Di Rs Fatmawaty 16 Maret 2023 pd pukul 3.28. Mohon dimaafkan segala kesalahan yg disengaja maupun tidak disengaja” tulis anak perempuan Nani Wijaya, Cahya Kamila melalui unggahannya di Instagram, Kamis.
Cahya pun mengunggah foto sang ibunda menggunakan baju dan hijab berwarna putih. Dalam potret tersebut pun Nani Wijaya tampak tersenyum.
Unggahan tersebut pun langsung dibanjiri ungkapan duka cita dari banyak selebritas lainnya seperti Titi Kamal dan Tengku Firmansyah.
“Innalillahiwainailaihirojiuun.. semoga Almarhumah diampuni dosa dosanya dan di terima semua amal ibadahnya,” tulis Tengku Firmansyah dalam kolom komentar.
“Innalilahi wa inna ilaihirojiun. Turut berdukacita Mba,” tulis Titi Kamal.
Nama Nani Wijaya sendiri sebelumnya dikenal sebagai salah satu dari anggota Golden Girls yakni Ida Kusumah, Connie Sutedja dan Rina Hassim. Nani lahir pada tanggal 10 November 1944 di Cirebon, Jawa Barat.
Nani Wijaya pertama kali debut di dunia akting pada tahun 1958. Ketika duduk di bangku SMP, dia diterima menjadi pemain pembantu di “Darah Tinggi” (1960). Setahun kemudian, dia diketahui mendapat peran utama dalam “Di Balik Dinding Sekolah”.
Kemudian pada tahun 2002, nama Nani Wijaya juga berhasil membawakan peran yang membuat namanya semakin melejit melalui sinetron komedi (sitkom) “Bajaj Bajuri”. Dalam sitkom tersebut, Nani Wijaya berperan sebagai Emak Oneng.
Baca juga: Aktris senior Mieke Widjaja meninggal dunia
Baca juga: Aktris senior Farida Pasha pemeran "Mak Lampir" meninggal dunia
Baca juga: Aktris senior Rima Melati meninggal dunia dalam usia 84 tahun
Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023