The Wall Street Journal (WSJ) pada Selasa (14/3) melaporkan penyelidikan tersebut, yang dilakukan secara terpisah dan saat ini berada dalam tahap awal, meliputi investigasi penjualan saham yang dilakukan para eksekutif SVB menjelang kolapsnya bank yang berfokus pada sektor teknologi itu.
"Jaksa dan regulator sering membuka penyelidikan setelah lembaga keuangan atau perusahaan publik menderita kerugian besar yang tak terduga. Saham SVB Financial Group, yang sebelumnya memiliki bank tersebut, pekan lalu anjlok 60 persen dan perdagangannya dihentikan sejak Jumat (10/3)," kata WSJ.
Selain mendukung simpanan di SVB dan Signature Bank, regulator federal juga mengumumkan fasilitas pendanaan tambahan bagi bank-bank yang bermasalah.
CFO SVB Daniel Beck menjual 2.000 saham SVB Financial pada 27 Februari, pada hari yang sama ketika CEO Gregory Becker menggunakan opsi pada 12.451 saham dan menjualnya, menurut dokumen resmi regulator.
Pewarta: Xinhua
Editor: Hanni Sofia
Copyright © ANTARA 2023