Jakarta (ANTARA) - Sekreteris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB FORKI) Radja Sapta Ervian berharap siapapun yang nantinya menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga bisa mendukung program dari berbagai federasi cabang olahraga terutama cabor berprestasi.
“Harapannya, bisa mendukung program-program unggulan, khususnya dari cabor berprestasi dan cabor yang sudah menunjukkan taringnya ke event internasional. Ini perlu diperhatikan,” kata Ervian saat ditemui di Jakarta, Senin.
“Atlet-atlet dan pelatih-pelatih yang selama ini berjuang dan berupaya di event internasional juga bisa diperhatikan maksimal, sehingga target bisa maksimal dan mencapai harapan,” imbuhnya.
Saat ditanya mengenai apakah ada kriteria tertentu untuk kandidat Menpora baru, Ervian mengatakan bahwa semangat dan gairah untuk memajukan olahraga Indonesia di kancah dunia adalah amunisi terpenting.
“Yang penting senang dengan olahraga dan punya optimisme untuk juara, untuk meraih prestasi tinggi di luar. Kalau pimpinan punya mental dan spirit seperti itu, maka kita akan ikut terbawa (semangat),” ujar dia.
“Kalau senang dengan olahraga, passion-nya pasti akan keluar supaya olahraga maju. Sementara, caranya secara teknis adalah dari masing-masing (federasi) cabor,” tambahnya.
Di sisi lain, Ervian mengharapkan anggaran untuk mendukung para atlet dan pelatih pun menjadi perhatian pemerintah dan pihak-pihak terkait, utamanya anggaran untuk timnas karate jelang SEA Games yang masih belum kunjung turun sejak awal tahun.
Anggaran tersebut, lanjut dia, juga merupakan bentuk dukungan dan pemantik semangat bagi atlet, pelatih, dan pengurus cabor untuk memberikan upaya terbaik di kompetisi bergengsi Asia Tenggara itu.
“Kami berharap anggaran bisa segera dicairkan untuk bisa menyemangati atlet-atlet yang sedang mempersiapkan diri menghadapi SEA Games,” kata Ervian.
“Kami yakin (hal itu) tidak (terlalu) berpengaruh secara psikologis, tapi mereka tetap butuh dukungan maksimal dari Kemenpora,” ujarnya menambahkan.
Baca juga: Timnas karate Indonesia siap berlaga di SEAKF 2023 Filipina
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2023