Level lebih baik
Sejak 2007, turnamen ini berubah nama menjadi Piala Dunia U20 setelah sejak 1977 sampai 2005 bernama World Youth Championship
Dari 22 kali penyelenggaraan Piala Dunia U20 sejak 1977, hanya enam tim tuan rumah yang terhenti pada fase grup dan empat di antaranya dari Asia.
Akan elok sekali Indonesia tak mengulang kegagalan empat negara Asia tersebut.
Fakta FIFA memilih Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20, salah satunya berkaitan dengan upaya dunia dalam mengapresiasi penggemar dan komunitas sepak bola Indonesia yang di dunia ini mungkin hanya kalah besar dari China.
Penggemar yang besar nan fanatik ini adalah juga pasar yang seksi untuk sepak bola global, termasuk sepak bola tingkat klub di mana puluhan juta orang Indonesia menjadi penggemar klub-klub liga-liga Eropa terutama Inggris, Italia dan Spanyol.
Tentu akan sangat menyenangkan jika apresiasi dunia kepada masyarakat sepak bola Indonesia ini dikuatkan oleh prestasi tinggi timnas Indonesia dalam Piala Dunia U20, paling tidak dengan penampilan bagus yang menggambarkan sepak bola negeri ini tengah berubah lebih baik.
Memang sulit, apalagi jika menghadapi tim-tim bertabur talenta cemerlang yang beberapa di antaranya menjadi calon-calon penerus megabintang-megabintang seperti Diego Maradona, Lionel Messi, Mohamed Salah, dan Erling Haaland.
Namun, seperti sudah sering terjadi dalam turnamen sepak bola, termasuk Piala Dunia 2022 di Qatar, akan selalu ada kejutan, tak terkecuali yang bisa dibuat oleh Indonesia.
Dukungan besar penonton dan bermain di negeri sendiri bisa menjadi energi tambahan bagi timnas U20 Indonesia dalam mencapai babak lebih tinggi.
Jika itu bisa dilakukan, maka Indonesia bisa memberi pesan kepada dunia bahwa ada koherensi antara penggemar sepak bola yang besar dengan kualitas sepak bolanya. Itu juga menjadi petunjuk untuk bangkitnya Indonesia dari Tragedi Kanjuruhan yang seharusnya memicu perubahan besar dalam ekosistem sepak bola nasionalnya.
Untuk itu, demi sepak bola Indonesia dan penggemar sepak bolanya, tak ada pilihan bagi timnas Indonesia, selain mencapai level lebih baik pada Piala Dunia U20 nanti.
Baca juga: Ketum PSSI Erick Thohir pimpin panitia lokal Piala Dunia U-20
Baca juga: Menpora: penolakan Timnas Israel di Piala Dunia U-20 ditangani Kemenlu
Copyright © ANTARA 2023