Tangerang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang, Banten menggelar pasar murah guna menjaga kestabilan harga bahan kebutuhan pokok menjelang Ramadhan dan Idul Fitri 1444 Hijriah.
"Selain upaya antisipasi harga bahan pokok menjelang puasa, juga menjaga distribusi bahan pokok, khususnya beras, tepung terigu, gula, dan minyak goreng," kata Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tangerang, Iskandar Nordat di Tangerang, Selasa.
Kegiatan ini melibatkan kecamatan Jayanti, dinas pertanian, dinas perikanan, dan dinas koperasi UMKM setempat, dengan kolaborasi Hypermart, Indomart, Bulog, Hiswana Migas, distributor minyak goreng, pelaku UMKM kabupaten dan kecamatan, hingga kelompok tani.
Pelaksanaan operasi pasar murah ini, katanya disambut baik masyarakat setempat, terbukti sekitar 1.000 pembeli hadir, melebihi jumlah paket murah yang disediakan.
Ia mengungkapkan, paket murah yang disediakan oleh pihaknya terdiri dua kilogram paket gula, dua kilogram paket terigu, dan dua liter minyak goreng premium, dengan harga Rp39 ribu per paket.
"Harga normal mencapai Rp85 ribu per paket, karena ada subsidi dari pemerintah daerah maka menjadi Rp39 ribu," katanya.
Ia menambahkan, operasi pasar murah nantinya akan dilaksanakan secara berkala, selain di Kecamatan Jayanti juga nantinya akan dilaksanakan di kecamatan lainnya.
Pewarta: Azmi Syamsul Ma'arif
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2023