Untuk pengujian, lampu jalan pintar yang memproyeksikan peringatan yang menyala ("Awas Es") pada permukaan jalan dipasang pada tiang lampu di depan Jembatan Yanagibata di Ishiwaki, Kota Susono. Selama pengujian, data dari kamera edge AI dan sensor yang dipasang pada lampu jalan pintar dikumpulkan dan dikirim melalui komunikasi seluler ke pusat analisis, termasuk dengan membandingkan jumlah kecelakaan yang berhubungan dengan es di lokasi tersebut sebelum dan sesudah pengujian. Selain itu, penduduk akan disurvei untuk melihat apakah kesadaran mereka akan bahaya terkait es berubah dengan pengoperasian system ini.
Berikut ini adalah peran dari setiap perusahaan:
Stanley Electric:
• Mengembangkan, memproduksi, dan memasok lampu jalan LED serta alat proyeksi cahaya
Kaga FEI:
• Menyediakan kamera dan sensor edge AI
• Mengembangkan sistem AI yang disematkan
NTT Communications:
• Menggunakan komunikasi seluler (IoT Connect Mobile® TypeS1)
• Menyediakan platform untuk memvisualisasikan dan menyimpan data yang dikumpulkan (Things Cloud®2)
Dassault Systèmes:
• Menyediakan platform virtual twin3 (platform 3DEXPERIENCE©)
• Membuat virtual twin (kembar virtual), visualisasi data, dan analisis skenario berdasarkan data sistem dan data terrain
Setelah sistem ini terbukti benar-benar andal dan efektif, penyebarannya secara luas ke kota-kota lain akan dipromosikan bersama penggunaan lampu jalan pintar di berbagai negara yang sedang berkembang yang jarang menggunakan penerangan jalan. Selain itu, penggunaan data gabungan dari sistem dan data cuaca, dsb akan dapat memberikan informasi berkendara yang lebih baik terkait cuaca, seperti prakiraan kemacetan lalu lintas di area yang diperkirakan akan turun es, sehingga pengemudi mendapatkan informasi yang lebih baik dan juga mendukung pekerjaan pengelola jalan dan lalu lintas.
Studio desain KOEL4 milik NTT Com akan bergabung dalam proyek ini guna membantu peluang penelitian untuk aplikasi komersial. Sistem ini diharapkan dapat diterapkan di kawasan bisnis seperti pusat perbelanjaan dan fasilitas komersial lainnya serta Park-PFI. Park-PFI adalah sebuah inisiatif yang diminta oleh publik dan dibiayai oleh swasta untuk pemeliharaan dan pengelolaan taman kota di Jepang.
Susono, yang memiliki slogan "Balai kota di Jepang yang paling berorientasi kepada warganya", saat ini aktif memodernisasi semua kawasan perkotaannya melalui pengenalan ruang pejalan kaki dengan desain universal, teknologi canggih dan analisis data, dengan tujuan mewujudkan nol angka kematian dan kurang dari 200 cedera akibat kecelakaan per tahun selambat-lambatnya tahun 2025.
1 IoT Connect Mobile® TypeS adalah layanan komunikasi data seluler berbasis eSIM.
2 Things Cloud® adalah platform IoT yang mengemas fungsi pengumpulan, visualisasi, analisis, dan manajemen data melalui sensor dan perangkat terhubung yang disesuaikan dengan lingkungan bisnis tertentu.
3 Virtual twin, lebih dari sekadar salinan dunia nyata versi digital, ini juga merupakan gambaran dunia nyata berdasarkan model matematika dan prinsip ilmiah.
4 Studio desain KOEL didirikan pada bulan April 2020 di Innovation Center NTT Com, dan dikhususkan untuk penciptaan bisnis baru.
Tentang Stanley Electric
Stanley Electric Co., Ltd. didirikan pada tahun 1920 untuk memproduksi dan menjual bola lampu otomotif dan bola lampu khusus lainnya. Saat ini, perusahaan ini sangat dihormati di seluruh dunia karena produk yang dipasoknya ke produsen mobil besar. Dimulai dengan LED kecerahan tinggi komersial pertama di dunia pada tahun 1976, perusahaan ini telah mengembangkan berbagai komponen dan elektronik lainnya yang berkontribusi terhadap keselamatan dan konservasi energi, termasuk lampu jalan pintar. Silakan kunjungi https://www.stanley.co.jp/
Tentang Kaga FEI
Kaga FEI Co., Ltd. adalah perusahaan perdagangan elektronik yang menjual perangkat dan produk elektronik bagi konsumen dan industri untuk mobil, alat AV, alat komunikasi, dan alat pemrosesan informasi. Kaga FEI dan para mitranya di seluruh dunia juga menyediakan dukungan teknis dan layanan solusi yang menggabungkan produk dan teknologi komersial, termasuk layanan produksi alat elektronik, di berbagai pasar di seluruh dunia. Silakan kunjungi https://www.kagafei.com/jp/
Tentang NTT Communications
NTT Communications menyediakan solusi bagi tantangan teknologi di seluruh dunia dengan membantu berbagai perusahaan menggunakan solusi infrastruktur TI terkelola untuk mengatasi kerumitan dan risiko di lingkungan TI mereka. Solusi ini didukung oleh infrastruktur kami di seluruh dunia, termasuk jaringan publik dan swasta global tingkat 1 dan terkemuka di industri ini yang menjangkau lebih dari 190 negara/wilayah, dan lebih dari 500.000m2 fasilitas pusat data tercanggih di dunia. Sebagai penyedia utama layanan dan solusi bisnis perusahaan dari grup DOCOMO, kami menciptakan nilai dengan memberikan dukungan berskala global untuk restrukturisasi industri dan masyarakat, gaya kerja baru, serta transformasi digital di masyarakat. Bersama NTT Ltd., NTT Data dan NTT DOCOMO, kami adalah NTT Group.
Tentang Dassault Systèmes
Dassault Systèmes, Perusahaan 3DEXPERIENCE, adalah katalisator bagi kemajuan umat manusia. Kami menyediakan lingkungan virtual 3D kolaboratif bagi bisnis dan masyarakat untuk memvisualisasi inovasi berkelanjutan. Dengan menciptakan 'pengalaman kembar virtual" dari dunia nyata dengan platform dan aplikasi 3DEXPERIENCE kami, pelanggan kami mendobrak batas inovasi, pembelajaran dan produksi.
20.000 karyawan Dassault Systèmes memberikan nilai tambah bagi lebih dari 300.000 pelanggan dari semua kalangan, di semua sector industri, dan di lebih dari 140 negara. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi https://www.3ds.com
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Kontak
Untuk informasi lebih lanjut
Susono
Divisi Bisnis: Promosi Strategis
+81-55-995-1804; kikaku@city.susono.shizuoka.jp
Divisi Manajemen Jalan: Manajemen Konstruksi
+81-55-995-1855; kanri@city.susono.shizuoka.jp
Stanley Electric
Yokohama Technical Center, Lighting Application Division
+81-45-910-6629
Kaga FEI
Departemen Promosi Bisnis Mitra
Pusat Bisnis Sistem, Divisi Solusi
NTT Communications
Divisi Solusi Bisnis, Departemen Solusi Bisnis
Dassault Systèmes
Perwakilan Pemasaran, Divisi Humas
+81-3-4321-3506; japan.marketing@3ds.com
Sumber: NTT Communications Corporation
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023