Mataram (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat melakukan penandatangan komitmen awal kerjasama atau Letter of Intent (LOI) dengan Universitas Nottingham, Inggris dalam bidang lingkungan.
Wakil Gubernur NTB, Hj. Sitti Rohmi Djalilah menandatangani kerjasama bersama tim dari Notthingham University, David Ouchterlonie Global Enggagament Director, Prof. Patrick Wheeler, Prof Meryem Duygun, Dr Nicole Yang, Prof. Bagus Muljadi di Inggris, demikian keterangan tertulis diterima di Mataram, Jumat.
Wakil Gubernur NTB Ummi Rohmi menyampaikan apresiasi atas kesempatan kerjasama dengan Nottingham University, dalam mendukung program Pemerintah Provinsi NTB net zero emissionBaca juga: Aspebindo dorong pemerintah fasilitasi investasi PLTN di Indonesia
Baca juga: Kadin sebut insentif kendaraan listrik harus selaras target transisi energi atau emisi nol bersih 2050.
"NTB memiliki banyak potensi dari beragam energi baru terbarukan, pemanfaatan dari potensi EBT ini dapat membantu untuk mengurangi emisi gas rumah kaca," ujarnya.
Ia menegaskan target emisi nol bersih diharapkan dapat tercapai 2050, strategi yang dilakukan adalah kolaborasi multi pihak untuk mensinergikan sumber daya yang ada untuk bekerjasama.
Karena itu dirinya berharap agar Nottingham University dengan keahlian, riset dan sumber daya yang ada mendukung NTB mencapai NZE 2050.
Dalam penandatangan LOI tersebut hadir secara online Direktur Dewan Inggris Indonesia, Summer Xia yang menegaskan sangat mendukung inisiasi kerjasama antara NTB dan Nottingham University, dan siap mengambil peran aktif untuk menjembatani kegiatan kerjasama ini.
Summer Xia juga menekankan bahwa kerjasama ini bisa mendorong transfer pengetahuan dari hasil riset terkait perubahan iklim dan bertukar ide untuk mencapai emisi nol bersih.
Banyak potensi yang dapat dikembangkan terkait pendidikan, manajemen pengelolaan sampah, infrastruktur hijau. Dia sangat berharap agar kolaborasi ini dapat memberikan hasil nyata yang mendukung pembangunan rendah karbon.
Sementara itu, Pihak Notthingham University yang diwakili David Ouchterlonie Global Enggagament Director mengatakan sangat senang bisa bekerjasama dengan Pemprov NTB secara langsung, banyak potensi keahlian dari para peneliti di Nottingham University yang dapat dioptimalkan untuk mendukung NTB mencapai NZE 2050.
"Dukungan untuk NZE 2050 menjadi prioritas dengan membangun sinergi dari berbagai disiplin ilmu pengetahuan yang menjadi kekuatan dari Nottingham University," ujarnya.
David mengatakan kegiatan penandatanganan naskah LOU menjadi momentum yang baik untuk integrasi lintas keilmuan untuk NZE 2050 di NTB. Kesamaan visi target ambisi NZE 2050 dari Pemprov NTB dan Nottingham University menjadi pengikat yang kuat untuk keberhasilan pelaksanaan kerjasama untuk mendukung pengurangan emisi.
"Kami berharap kerjasama ini dapat memberikan manfaat yang besar untuk masyarakat NTB dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan," katanya.*
Baca juga: MKI: Upaya "go green" mulai dapat momentum untuk diimplementasikan
Baca juga: PLN gandeng empat pemasok gas untuk pastikan pasokan pembangkit
Pewarta: Nur Imansyah
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2023