Aura Network memulai tahun 2023 dengan putaran penggalangan dana sebesar $4 juta dengan Hashed dan Coin98 sebagai kontributor terbesar. Dengan latar belakang pasar, Aura Network sedang membangun momentum untuk mendominasi tahun depan.

Hanoi, Vietnam (ANTARA/Business Wire)- Aura Network menutup putaran penggalangan dana dengan nilai $4 juta, dengan Hashed dan Coin98 Ventures sebagai investor terbesar. Setelah mengumumkan kemitraan penasihat strategis bersama Republic Crypto, ini adalah tonggak komitmen berikutnya menjelang peluncuran Mainnet kami pada Kuartal 1 tahun 2023.


Sejauh ini, penggalangan dana tersebut termasuk salah satu yang paling signifikan bagi Aura Network dengan investasi dari Hashed, sebuah perusahaan investasi kripto yang paling terkenal di Korea Selatan. Sejak didirikan 5 tahun lalu, portofolio investasi Hashed telah mencakup lebih dari 80 proyek di berbagai kategori, yaitu merek NFT seperti Axie Infinity dan The Sandbox, jaringan blockchain seperti Cosmos dan Klaytn, protokol DeFi seperti MakerDAO.


"Hashed dengan senang hati mendukung Aura Network dalam putaran pra mainnet. Kami terkesan oleh rekam jejak teknis Aura Network, yang membuatnya berkembang menjadi salah satu kontributor open source terbesar untuk Cosmos," komentar Joseph Young, Senior Associate di Hashed. “Pada dasarnya, kami merasa optimis terhadap ekosistem Cosmos dan memercayai visi Aura Network dalam membangun lapisan satu komprehensif yang mendukung NFT, game, dan DeFi yang berkelanjutan.


Dalam putaran penggalangan dana ini, Aura Network melibatkan beberapa proyek Blockchain terkenal seperti GuildFi, Istari Ventures, Republic Crypto, dan investor malaikat lainnya. Selain itu, hubungan strategis dengan para investor dan mitra ini akan memberikan saran tentang pengoperasian, pengembangan produk dan bisnis, upaya pemasarannya, dan sebagainya.


”Sungguh luar biasa memberikan dukungan sejak awal kepada Giang dan tim Aura yang berbakat dan menyaksikan mereka berkembang setiap hari. Dengan menyediakan lapisan 1 yang dapat dipercaya, amat sangat cepat, dapat disesuaikan, dan berpusat pada NFT, Aura Network adalah mitra yang tepat untuk mempercepat penggunaan NFT di berbagai utilitas di seluruh dunia,” kata Thanh Le, Pendiri Coin98. “Kami senang sekali mendukung Aura, tim mereka memiliki kemampuan pelaksanaan yang hebat, pengetahuan teknis yang mendalam, landasan yang kuat bagi hubungan antara pengguna dan pengembang, dan komitmen sepenuh hati terhadap kualitas agar NFT dapat diterima secara luas."


Bagaimana selanjutnya untuk Aura Network?


“Web3 dan NFT akan tetap ada. Dengan menggunakan pengertian para pemikir hebat sebelumnya, kami akan memanfaatkan dana ini untuk menyiapkan siklus pengembangan berkelanjutan berikutnya, terlepas dari situasi apa pun di pasar,” kata Giang Tran, Pendiri & CEO Aura Network.
Dana ini dialokasikan untuk memperluas ekosistem Aura Network, termasuk menambah jumlah proyek dan produk Web3 di seluruh dunia yang dibangun dalam ekosistem tersebut. Menjelang peluncuran Mainnet, saat ini tim pengembangan Aura Network mengerjakan beberapa produk baru. Jadwal perilisan produk-produk ini akan segera diumumkan dalam rencana strategis Aura Network tahun 2023.


Dengan dukungan kuat dari para mitra dan investor malaikat, Aura Network akan memajukan pertumbuhan penggunaan NFT secara massal dan menjadi salah satu pembuat Web3 yang terkemuka.


Tentang Aura Network


Aura Network adalah ekosistem yang didirikan untuk mempercepat penggunaan NFT di seluruh dunia. Aura Network berfokus untuk membangun Internet NFT dan menghadirkan NFT maupun web3 kepada banyak orang.



Tentang Hashed


Didirikan oleh tim pengusaha dan insinyur pada tahun 2017, Hashed adalah perusahaan blockchain terkemuka di Asia dan portofolionya menjangkau seluruh dunia.



Tentang Coin98 Ventures


Coin98 Ventures adalah divisi modal ventura di Coin98 Finance, pusat pembuatan Web3 di Vietnam. Coin98 Ventures berinvestasi pada para pendiri yang memiliki berbagai gagasan disruptif dan pendekatan inovatif di seluruh kumpulan alat dan teknologi Web3, mulai dari protokol dan infrastruktur lapisan 1 hingga aplikasi yang digunakan konsumen.



Kontak
Thu Tran (Ms.)
Aura Network
COO


Sumber: Aura Network

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023