Badung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Badung, Provinsi Bali, menyalurkan bantuan stimulan senilai Rp3,5 miliar untuk korban bencana di wilayahnya.

"Kami bersama jajaran DPRD Badung selalu berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat, terlebih apabila ada masyarakat yang mengalami musibah bencana baik yang disebabkan oleh alam maupun non-alam," ujar Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta di Mangupura, Rabu.

Ia mengatakan bantuan dana sosial tersebut diserahkan kepada 24 penerima manfaat yang merupakan warga Badung yang terdampak bencana seperti cuaca ekstrem, banjir, tanah longsor, angin kencang, dan pohon tumbang.

Baca juga: Pemkab Badung salurkan bantuan pemulihan bencana Rp2,9 miliar

Bantuan diserahkan kepada warga di sejumlah wilayah kecamatan yakni Kecamatan Mengwi, Kecamatan Abiansemal, Kecamatan Kuta, dan Kecamatan Kuta Utara, Badung.

Bupati Giri Prasta menjelaskan program bantuan tak terduga itu memang program yang out of the box. Namun, menurut dia, program tersebut memiliki manfaat yang besar dalam membantu masyarakat.

"Mengingat ketika ada masyarakat yang terkena musibah mereka akan merasa sedih, agar kesedihan ini tidak berlarut-larut kami obati sesegera mungkin dengan memberikan bantuan dana yang masuk ke rekening masing-masing di Bank BPD Bali," kata dia.

Baca juga: Bali diimbau waspada bencana karena berkurangnya kawasan penyangga air

Kepala Pelaksana BPBD Badung Wayan Darma menjelaskan penyerahan bantuan stimulan kali ini adalah penyerahan bantuan untuk kedua kalinya di Badung pada tahun 2023.

Sebelumnya penyerahan bantuan serupa juga telah dilaksanakan di wilayah Kecamatan Petang sampai dengan Kecamatan Kuta Selatan dengan penerima bantuan sebanyak 22 warga yang terdampak bencana.

"Hari ini, kami melalui kebijakan politik anggaran Bupati Giri Prasta kembali menyalurkan bantuan dana sosial kepada 24 penerima manfaat," kata Wayan Darma.

Baca juga: Bupati Klungkung kenalkan "Menyama Braya" untuk hadapi bencana

Selain itu, bantuan juga diserahkan di Kecamatan Abiansemal untuk satu penerima, di Kecamatan Kuta tiga penerima, dan di Kecamatan Kuta Utara empat penerima.

Pewarta: Naufal Fikri Yusuf
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2023