Setelah menerima kunjungan lebih dari 420.000 wisatawan China pada 2019, Turki awalnya memperkirakan akan menarik hampir 1 juta wisatawan pada akhir 2020.
Namun, sebagian besar kegiatan ditangguhkan karena pandemi COVID-19.
Kini, dengan keramahtamahan Turki yang terkenal, negara itu menyambut kembali wisatawan China di Tahun Kelinci.
China menjadi salah satu negara fokus pasar bagi sektor pariwisata Turki. Sejumlah destinasi wisata yang ditawarkan di negeri itu di antaranya wisata budaya, wisata sejarah, hingga wisata belanja.
Pewarta: Xinhua
Editor: Hanni Sofia
Copyright © ANTARA 2023