Jakarta (ANTARA) - Terdapat sejumlah berita penting dan menarik bidang ekonomi pada Jumat (27/1) yang layak disimak pada Sabtu pagi ini, mulai dari modal asing masuk ke pasar keuangan domestik sebesar Rp4,42 triliun hingga pengembangan desa wisata perlu perhatian besar.
Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca :
BI: Modal asing masuk Rp4,42 triliun yang mayoritas ke pasar SBN
Bank Indonesia (BI) mencatat aliran modal asing masuk bersih ke pasar keuangan domestik sebesar Rp4,42 triliun pada periode 24-26 Januari 2023, yang mayoritas masuk ke pasar surat berharga negara (SBN).
Sri Mulyani minta investor tak khawatir di tahun politik jelang pemilu
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati meminta investor dan masyarakat tak khawatir di tahun ini, yang merupakan tahun politik menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.
Bappenas targetkan Indonesia punya 12 geopark berstatus global di 2024
Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) melalui Komite Nasional Geopark Indonesia (KNGI) menargetkan Indonesia memiliki sebanyak 12 geopark berstatus global yang diakui United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) pada tahun 2024.
Teten dorong industri oleh-oleh perkuat pemasaran produk UMKM
Menteri Koperasi dan UKM (Menkop UKM) Teten Masduki mendorong pertumbuhan industri oleh-oleh sebagai upaya untuk memperkuat jalur pemasaran hasil produksi para pelaku UMKM di daerah.
Menparekraf dorong kepala daerah beri perhatian besar bagi desa wisata
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mendorong para kepala daerah untuk menaruh perhatian yang lebih besar terhadap pengembangan desa wisata karena terbukti efektif dalam mendorong kebangkitan ekonomi.
Pewarta: Muhammad Heriyanto
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2023