Jakarta (ANTARA) - Para idola K-pop tercatat akan menyelesaikan masa wajib militernya setelah 18 hingga 22 bulan bertugas, untuk memulai perjalanan baru. Penyanyi Han Seung-woo dari grup idola K-pop VICTON sekaligus saudara penyanyi dan aktor Han Sun-hwa, menjadi salah satunya.
Personel tertua dari grup beranggotakan enam orang itu, seperti disiarkan The Korea Herald, Senin, mendaftar militer pada Juli 2021, dan saat ini bertugas di band militer. Han Seung-woo akan menyelesaikan tugasnya di militer pada 27 Januari 2023.
Pada 5 Februari 2023, Baekhyun dari grup idola K-pop EXO menjadi sosok idola kedua yang akan keluar dari militer. Baekhyun memulai layanannya pada Mei 2021 sebagai personel EXO kelima yang mendaftar.
Baca juga: Mengapa BTS harus ikut wajib militer?
Dia ditugaskan menjadi petugas pelayanan sosial bukannya tentara aktif karena mengalami hipotiroidisme. Kembalinya Baekhyun, membuat penggemar EXO atau disebut EXO-L berharap agar EXO membuat comeback grup penuh. Sebelumnya pemimpin grup, Suho, mengunggah di media sosial, "2023 EXO is coming back"
Selanjutnya, rekan selabel Baekhyun dari SM Entertainment, Taemin dari grup idola K-pop SHINee akan menyelesaikan wajib militernya pada 4 April 2023.
Taemin awalnya memulai layanan militernya di band wajib, tetapi dipindahkan ke tugas cadangan sekitar setahun yang lalu karena masalah kesehatan mental.
Dalam pernyataan yang dirilis oleh SM, Taemin dilaporkan menderita depresi dan kecemasan sebelum pendaftarannya dan gejalanya memburuk setelah dia memulai wajib militernya.
Antisipasi untuk comeback lengkap SHINee semakin tinggi dengan keluarnya Taemin, yang juga personel termuda grup.
Baca juga: Parlemen Korea Selatan ajukan revisi UU wajib militer untuk idol K-pop
Personel band DAY6 Young K dijadwalkan berikutnya menyelesaikan layanan militer yakni pada 11 April 2023. Young K memulai dinasnya di KATUSA, menjadikannya musisi idola pertama yang mendaftar di Angkatan Darat AS, pada Oktober 2021.
Pemimpin grup idola K-pop MONSTA X, Shownu akan menyelesaikan layanannya pada 21 April 2023. Dia akan menjadi anggota pertama dari grup beranggotakan enam orang itu yang memenuhi tugasnya. Shownu mendaftar pada Juli 2021 sebagai pekerja layanan publik karena masalah kesehatan pada mata kirinya.
Pada Juni 2023, sama seperti pendaftaran satu setengah tahun yang lalu, para personel grup idola K-pop ONF akan dibebastugaskan bersama. Pada Desember 2021, seluruh grup, kecuali satu-satunya anggota non-Korea yakni U yang berasal dari Jepang, mendaftar bersama di Angkatan Darat, menjadi grup pertama yang melakukannya.
Grup ini kemudian mendapatkan lebih banyak kepopuleran selama di militer, karena video mereka tampil selama acara yang diselenggarakan oleh militer menarik perhatian publik dan menjadi viral di internet.
Baca juga: Usai wamil, Yang Se Jong tulis pesan untuk penggemar
Pada September, beberapa bintang K-pop meninggalkan militer, antara lain Inseong dari grup idola K-pop SF9 dan P.O dari grup Block B yang bertugas di band militer. Inseong bertugas di Angkatan Darat hingga 20 September 2023, sementara P.O di Korps Marinir hingga 27 September 2023.
Sehari setelahnya atau 28 September 2023, pemimpin grup idola K-pop Golden Child Lee Dae-yeol dan pemimpin grup SF9 Young-bin akan menyelesaikan masa layanan militer mereka.
Rekan satu band Young K di DAY6, Wonpil dijadwalkan menyelesaikan wajib militer. Dia mendaftar pada Maret 2021 di Angkatan Laut, juga sebagai musisi idola pertama yang bertugas di cabang tersebut. Wonpil dijadwalkan akan keluar pada 27 November 2023.
Pada bulan yang sama, MJ dari grup idola K-pop ASTRO akan mengakhiri layanan militer.
Baca juga: Korea Selatan izinkan boyband K-pop tunda wajib militer
Baca juga: Penggemar diminta tak kirim surat dan hadiah kepada Jin BTS saat wamil
Baca juga: Apa tugas Jin BTS sebagai asisten instruktur latihan?
Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Satyagraha
Copyright © ANTARA 2023