Moskow (ANTARA) - Rusia menyampaikan pujian atas hubungan bilateral dengan China yang diklaim terbaik sepanjang sejarah.

"Hubungan Rusia-China tak diragukan lagi mencatatkan periode terbaik di sepanjang sejarah hubungan tersebut," kata Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov pada Rabu (18/1).

Menurut dia, hubungan itu bersifat pragmatis, saling percaya, dan saling menghormati.

"Hubungan ini dapat dikategorikan sebagai format yang ideal bagi hubungan antarnegara mana pun," kata Lavrov dalam konferensi pers tahunan.

Lavrov mengatakan kedua negara akan berkoordinasi erat di dalam Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), serta melawan beragam tantangan dan ancaman baru lewat Organisasi Kerja Sama Shanghai, BRICS, serta kerja sama antara Uni Ekonomi Eurasia dengan Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra.

Dia menegaskan hal itu dapat membantu memperkuat kemitraan koordinasi strategis komprehensif Rusia-China.

Pewarta: Xinhua
Editor: Bayu Prasetyo
Copyright © ANTARA 2023