Beijing (ANTARA) - Nilai tambah dari pariwisata China dan industri terkait mencapai 4,55 triliun yuan (1 yuan = Rp2.253) pada 2021, naik 12 persen dibandingkan tahun sebelumnya (tidak termasuk faktor harga).
Angka tersebut menyumbang 3,96 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) negara itu pada 2021, turun 0,05 poin persentase dari tahun sebelumnya, menurut data dari Biro Statistik Nasional (National Bureau of Statistics) China, lapor Xinhua pada Senin.
Secara rinci, nilai tambah pariwisata mencapai 4,07 triliun yuan, naik 11,8 persen dari tahun sebelumnya. Angka ini menyumbang 89,5 persen dari nilai tambah pariwisata dan industri terkait, turun 0,2 poin persentase dari tahun sebelumnya.
Nilai tambah dari industri terkait pariwisata menyentuh 476 miliar yuan, meningkat 13,4 persen dari tahun sebelumnya. Angka ini menyumbang 10,5 persen dari nilai tambah pariwisata dan industri terkait, naik 0,2 poin persentase dibandingkan 2020.
Dalam hal tingkat pertumbuhan, semua kategori kembali tumbuh. Di antaranya, katering pariwisata, belanja wisata, dan hiburan wisata pulih lebih cepat, masing-masing naik 18,6 persen, 14,5 persen, dan 15,6 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Penerjemah: Xinhua
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2023