Jakarta (ANTARA News) - Barangkali untuk berada di Grub B putaran final Piala Dunia 2006 di Jerman, tim Paraguay akan kalah pamor melawan dua tim asal Eropa, Inggris dan Swedia, namun prestasi melangkah ke putaran kedua pada dua Piala Dunia sebelumnya secara berturut-turut perlu menjadi perhitungan.
Pada dua Piala Dunia sebelumnya 1998 dan 2002, tim ini gagal di putaran kedua setelah mereka hanya kalah tipis 1-0 yang pertama dijegal oleh tuan rumah Perancis yang akhirnya menjadi juara, dan kedua dikalahkan runner-up Jerman.
Masuk Piala Dunia untuk yang ketiga kalinya secara berturut-turut kali ini akan menjadi suatu ambisi tersendiri bagi tim Paraguay untuk bisa melaju lebih jauh.
Perjalanan tim Paraguay menuju putaran final Piala Dunia 2006 cukup menegangkan, tim ini sempat kalah telak 4-1 melawan Peru dalam pertandingan pembukaan kualifikasi, namun mereka mampu bangkit dan menang besar pada pertandingan lainnya.
Setelah meraih tiga dari enam putaranfinal Piala Dunia FIFA, Paraguay sempat absen lama tidak tampil di event tersebut, dan baru pada Piala Dunia Meksiko 1986 tim ini sukses melangkah ke babak grup, namun terjegal oleh Inggris pada putaran kedua.
Waktu selanjutnya tim ini masuk putaran final di Perancis 1998, tim yang dipimpin kapten kiper Jose Luis Chilavert ini menahan imbang tanpa gol Bulgaria dan Spanyol dan menang atas Nigeria, namun di putaran kedua Paraguay harus mengakui keberuntungan Perancis melalui gol Laurent Blanc.
Pada Piala Dunia 2002, Paraguay main seri melawan Afsel, kalah dari Spanyol dan menang atas Slovenia, namun pada putaran kedua tim ini harus bertemu Jerman dan menyerah kalah.
Secara total Paraguay telah tampil di enam Piala Dunia yaitu pada 1930, 1950, 1958, 1986, 1998, dan 2002.
Tim Paraguay yang saat ini ditangani pelatih asal Uruguay Anibal Mano Ruiz akan mengandalkan kiper Justo Villar, pemain belakang beteran Carlos Gamarra, pemain tengah Julio Dos Santos dan Edgar Barreto.
Di baris penyerangan, tim Paraguay merasa lega setelah striker andalan Roque Santa Cruz telah pulih dari cederanya dan dipastikan bisa turun pada putaranfinal Piala Dunia di Jerman.
"Saya gembira akan kembali bermain lagi, semuanya lebih cepat daripada yang diharapkan," kata pemain Bayern Munich Santa Cruz yang terpaksa absen lima bulan karena cedera kaki.
"Saya tidak berharap kembali secepatnya, perkembangan baik dari hari ke hari akan menumbuhkan kepercayaan diri saya," tambahnya.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006