Jakarta (ANTARA News) - Massa Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang berjumlah puluhan ribu orang melakukan aksi demonstrasi untuk menggalang solidaritas bagi Palestina, di Jakarta, Minggu. Massa PKS yang terdiri dari anak-anak, wanita, dan pria, diturunkan dari bus besar dan sedang di sekitar Jalan Tosari dan kemudian mulai berjalan di sepanjang Jalan Thamrin. Akibatnya, lalu lintas tersendat sehingga polisi mengalihkan jalan menuju Bundaran HI dari Jalan Tosari, karena massa semakin banyak. Mereka menggelar sepanduk yang bertuliskan menggalang solidaritas untuk Palestina dan penggalangan dana untuk negara yang mengalami masalah finansial berat akibat ulah AS dan para sekurunya, menyusul kemenangan Hamas dalam pemilu belum lama ini. Selain bendera partai, sejumlah pengunjuk rasa juga membawa bendera Palestina. (*)
Copyright © ANTARA 2006