Jakarta (ANTARA) - Nikola Vucevic mencetak 29 poin dan12 rebound saat membantu Chicago Bulls mengakhiri empat kekalahan beruntun dengan mengatasi tuan rumah Miami Heat pada laga lanjutan NBA di FTX Arena, Rabu WIB dengan skor 113-103.
DeMar DeRozan menambahkan 24 poin, Zach LaVine menambahkan 21 poin dan tujuh assist serta Coby White mengemas 13 poin untuk Bulls.
Bam Adebayo menjadi penyumbang angka terbanyak untuk tuan rumah Heat dengan 27 poin dan 12 rebound. Tyler Herro menambahkan 19 poin, Haywood Highsmith dengan 18 serta Victor Oladipo dengan 14 poin.
Bulls yang haus dengan kemenangan langsung menggebrak. Poin demi poin sukses dipersembahkan Nikola Vucevic dan kawan-kawan. Tim tuan juga sebenarnya juga bermain cukup apik, namun lebih unggul setelah mengakhiri kuarter pertama dengan 31-21.
Baca juga: DeMar DeRozan bawa Bulls tundukkan Clippers 135-130 lewat overtime
Memasuki kuarter dua Heat yang tidak diperkuat tiga starter point guard Kyle Lowry, Jimmy Butler dan Caleb Martin yang mengalami cedera mampu tampil dominan dan bahkan mampu meredam tekan lawan. Poin demi poin berhasil diraih dan tim tuan rumah sukses mengakhiri paruh pertama dengan keunggulan, 57-52.
Tertinggal, DeMar DeRozan dan kawan-kawan mencoba menekan dan hasilnya menguntungkan. Tim tamu cukup dominan sehingga Bulls mampu unggul 36-20 dan kembali berbalik unggul di akhir kuarter tiga dengan skor 88-77.
Laga ketat terjadi di kuarter empat. Kedua tim sama-sama ngotot untuk menambah pundi-pundi poinnya. Hanya saja tim tamu Bulls diuntungkan dengan margin 10 poin dan bisa mengakhiri laga dengan keunggulan 113-103.
Pada laga selanjutnya, Miami Heat akan menjamu Indiana Pacers, Sabtu (24/12) WIB, sedangkan Chicago Bulls akan tandang ke markas Atlanta Hawks, Kamis (22/12).
Baca juga: Bucks rebut Gim 3 demi ungguli Bulls 2-1
Baca juga: DeRozan dan LaVine bawa Bulls kembali ke jalur kemenangan
Adapun hasil laga NBA lainnya adalah :
Detroit Pistons vs Utah Jazz 111-126
New York Knicks vs Golden State Warriors 132-94
Phoenix Suns vs Washington Wizards 110-113
Denver Nuggets vs Memphis Grizzlies 105-91
Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2022