Jakarta (ANTARA) - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) memproyeksikan sebanyak 2,2 juta penumpang Kapal Roll On Roll Off (Roro) akan memanfaatkan pelabuhan di wilayah operasional Pelindo selama libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.
"Pada 2021 terdapat 958.462 penumpang kapal Roro saat Nataru. Tahun ini kami memproyeksikan terjadi kenaikan hingga 2,2 juta penumpang. Demikian data yang kami dapat yang terintegrasi dengan Kementerian Perhubungan," kata Direktur Strategi Pelindo Prasetyo saat Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta, Rabu.
Prasetyo memaparkan, terdapat 63 terminal penumpang dan Roro yang dikelola oleh Pelindo. Terminal penumpang tersebut terbagi untuk regional 1 sebanyak 11 terminal penumpang, regional 2 ada 9 terminal penumpang, regional 3 sejumlah 21 terminal penumpang, dan regional 4 terdapat 22 terminal penumpang.
"Pelindo telah melakukan monitoring arus penumpang embarkasi dan debarkasi mulai 10 Desember 2022 hingga rencananya sampai 9 Januari 2023," kata Prasetyo.
Prasetyo melaporkan, hingga 14 Desember 2022, arus penumpang telah mencapai sekitar 174.300 penumpang. Menurut dia, angka itu lebih tinggi dibandingkan periode yang sama di tahun lalu, yang jumlahnya 130.000 penumpang.
Pelindo berkoordinasi dengan pemangku kepentingan yang ada di wilayah operasi yakni dengan syahbandar, kapolres, karantina, dan asosiasi yang ada di wilayah operasi.
"Kami juga melakukan monitoring arus penumpang yang dilakukan dengan aplikasi yang bisa diakses melalui mudik.pelindo.co.id. Sehingga data penumpang bisa tercatat secara real time," tukas Prasetyo.
Dari 63 terminal penumpang, lanjutnya, diprediksi terdapat lima terminal penumpang yang cukup dominan saat Natal-Tahun Baru, yaitu di Tanjung Pinang, Tanjung Balai Karimun, Manado, Parepare, dan Makassar.
Baca juga: PT Pelindo Terminal Petikemas paparkan peta jalan pengembangan usaha
Baca juga: Kemenhub siapkan rekayasa lalu lintas antisipasi liburan akhir tahun
Baca juga: Pelni siapkan 69 unit kapal pada libur Natal dan tahun baru
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Satyagraha
Copyright © ANTARA 2022