Jakarta (ANTARA) - Tak perlu repot bila mendadak ingin mencicipi dua kuliner dari negara yang berbeda tanpa harus berpindah tempat.
Tempat layak Instagram alias instagrammable di Bekasi ini menggabungkan restoran Thailand dan Jepang dalam satu bangunan, bersisian di kiri dan kanan. Konsep interiornya berbeda, tapi toh tetap berpadu harmonis dan tentunya memiliki spot-spot menarik untuk berfoto.
Baca juga: Cocol ayam tangkap dengan sambal ganja di restoran khas Tanah Rencong
Greyhound Cafe yang menyuguhkan kuliner Negeri Gajah Putih dan Maison Tatsuya yang menghadirkan makanan dari Negeri Sakura hadir di La Spezia BCBD, Summarecon Bekasi mulai 28 November 2022. Restoran ini memang punya dua konsep dalam satu bangunan.
Saat masuk ke lobi utama, Anda memiliki dua pilihan. Bagian kanan adalah Greyhound Cafe yang megah dengan langit-langit tinggi, kaca besar, tanaman-tanaman, serta hiasan interior cantik di dinding.
Pengunjung bisa memilih tempat duduk yang diinginkan, entah itu di lantai bawah, mezzanine yang tak kalah nyaman, juga lantai dua yang bisa dipakai untuk berkumpul dan mengadakan acara semi privat.
Dari lantai dua, Anda bisa membuka pintu menuju luar ruangan yang langsung menunjukkan pemandangan danau dengan bean bag empuk di tribun teras, atau sofa-sofa luar ruangan yang asyik untuk diduduki saat petang.
Baca juga: Sensasi daging brisket lembut nan juicy hadir di Lyma
Greyhound Cafe adalah restoran asal Bangkok yang punya 32 outlet di Thailand, Hong Kong, Singapura, China, Inggris, dan Vietnam. Di Indonesia, restoran ini berlokasi di Gunawarman, Menteng, serta Summarecon Bekasi.
Seperti apa cita rasa kuliner Thailand di sini? Dibuat langsung oleh koki asal Negeri Gajah Putih, makanan-makanan Thailand yang disuguhkan terasa cocok dengan lidah orang Indonesia.
Kesamaan rempah antara dua negara ini membuat hidangan Thailand tetap terasa nikmat meski untuk orang yang belum terlalu familier.
Salah satunya tentu saja sup tom yam yang ternama penuh seafood dan bakso ikan. Disuguhkan dengan wadah yang di dalamnya terdapat api, tom yam hotpot yang segar dan penuh bumbu tapi rasanya lebih ringan berkat tambahan susu low fat ini masih tetap panas hingga suapan terakhir.
Kemudian, ada ayam bakar yang lembut dengan saus ala Thailand yang rasanya pedas manis dalam menu Muay Thai Grilled Chicken. Potongan ayam bakar ini dilengkapi dengan salad pepaya segar alias Som Tum.
Baca juga: Restoran dengan menu khas Jordania hadir di Jakarta
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022