Hari ini kami menyalurkan bantuan sebesar Rp100 juta. Bantuan akan kami serahkan kepada Polda Jawa Barat

Ambon (ANTARA) - Kepolisian Daerah (Polda) Maluku menyalurkan bantuan kemanusiaan sebesar Rp100 juta untuk korban gempa bumi Cianjur, Jawa Barat.

Kapolda Maluku Irjen Pol. Lotharia Latif di Ambon, Selasa, mengatakan bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian dari keluarga besar Polda Maluku atas musibah gempa yang melanda masyarakat.

"Hari ini kami menyalurkan bantuan sebesar Rp100 juta. Bantuan akan kami serahkan kepada Polda Jawa Barat," kata Lotharia Latif.

Kapolda mengatakan setelah disalurkan, Polda Jawa Barat akan membelikan barang kebutuhan mendesak untuk diserahkan kepada korban gempa bumi.

"Nanti dari Polda Jawa Barat yang akan membelikan barang-barang kebutuhan yang dianggap mendesak yang sangat diperlukan para korban gempa," tambahnya.

Kapolda berharap bantuan diberikan kepada korban gempa yang terjadi pada Senin (21/11) dapat mengurangi beban yang ditanggung mereka.

Baca juga: Polwan Polda Maluku salurkan 300 sembako pada korban bencana di Ambon

Baca juga: Polda Maluku salurkan bantuan 2.000 paket sembako

"Semoga bantuan dari kami Polda Maluku ini dapat bermanfaat bagi para korban gempa bumi," harapnya.

Diberitakan, gempa dengan magnitudo 5,6 dengan kedalaman 10 km terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada 21 November 2022.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat hingga Minggu (27/11) total 321 orang meninggal dunia akibat gempa di Cianjur. Sementara 11 orang masih dinyatakan hilang.

Jumlah pengungsi sampai hari ini mencapai 73.874 orang. Rinciannya, pengungsi laki-laki 33.713 orang, perempuan 40.161 orang, penyandang disabilitas 92 orang, ibu hamil 1.207 orang dan lansia 4.240 orang.

Sedangkan, korban luka berat sebanyak 108 orang. saat ini korban tersebut tengah mendapat perawatan di rumah sakit.

Sementara untuk titik pengungsian secara keseluruhan ada 325 titik yang tersebar di semua wilayah Cianjur. Dari total titik pengungsian, 183 di antaranya titik pengungsi dengan jumlah di atas 25 orang.

Baca juga: Polda Maluku edukasi pencegahan kekerasan seksual pada anak TK

Baca juga: Polisi Maluku pelajari bahasa isyarat tingkatkan pelayanan disabilitas

Pewarta: Winda Herman
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2022