Wang Yi, yang juga anggota Biro Politik Komite Sentral Partai Komunis China (Communist Party of China/CPC), menyambut duta besar itu untuk menduduki jabatan barunya di China, seraya menambahkan bahwa China dan Rusia berkomitmen untuk mempromosikan dunia multipolar dan tidak percaya pada hegemoni unipolar.
Kedua negara berkomitmen untuk menjunjung tinggi sistem internasional dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai intinya, dan tatanan internasional berdasarkan hukum internasional, serta menolak politik kekuasaan, ujar Wang Yi.
Bagaimanapun situasi internasional dapat berkembang nantinya, China dan Rusia akan memajukan rasa saling percaya strategis dan kerja sama praktis serta bersama-sama menjunjung tinggi kejujuran dan keadilan internasional, kata sang menlu.
Sementara itu, Morgulov mengatakan bahwa hubungan Rusia-China tidak dapat dipatahkan dan persahabatan antara kedua negara dapat mengatasi segala tantangan.
Kedua belah pihak juga bertukar pandangan perihal isu-isu internasional dan regional yang menjadi perhatian bersama.
Pewarta: Xinhua
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022