Chengdu (ANTARA) - Sebuah kereta barang yang mengangkut kontainer kargo pada Rabu (16/11) berangkat dari Kota Dazhou, Provinsi Sichuan, China barat daya, yang menandai peluncuran layanan kereta barang internasional baru via Jalur Kereta China-Laos.
Kereta tersebut akan melewati Kota Chongqing, Provinsi Yunnan di China barat daya dan Luang Prabang di Laos utara sebelum tiba di Vientiane, ibu kota Laos.
Xinhua melaporkan ada Kamis bahwa dengan dibukanya rute baru ini, waktu tempuh dari Dazhou ke negara-negara Asia Tenggara, seperti Thailand, Myanmar, dan Malaysia, akan terpangkas menjadi tiga hingga empat hari.
Layanan kereta kargo baru ini akan memfasilitasi pengumpulan kargo dari wilayah timur Sichuan dan Chongqing, dan juga membantu perusahaan-perusahaan lokal utama dalam memperluas market presence di Semenanjung Indo-China dan Asia Tenggara.
Jalur Kereta China-Laos, yang mulai beroperasi pada 3 Desember 2021, membentang sepanjang lebih dari 1.000 kilometer, menghubungkan Kunming, ibu kota Provinsi Yunnan, dengan Vientiane. Kini, total 21 provinsi dan daerah meluncurkan layanan kereta kargo via Jalur Kereta China-Laos.
Pewarta: Xinhua
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022