Jakarta (ANTARA) - Pelatih tim bola voli putri Bank Jatim Surabaya, Labib, berharap dapat meraih gelar keempat secara beruntun atau quattrick dalam gelaran Livoli Divisi Utama 2022.
Kesempatan Bank Jatim untuk merealisasikan keinginan tersebut akan tiba pada laga final melawan TNI AU di GOR Ki Mageti, Magetan, Jawa Timur, Sabtu (12/11).
Segala persiapan pun telah dilakukan untuk meraih kemenangan dalam laga pemungkas tersebut. "Dengan receive dan blok diharapkan bisa mengatasi pertandingan nanti. Tentunya juga dengan pertahanan. Harapan kami bisa kembali menjadi juara," ujar Labib dalam keterangan pers, Jumat.
Baca juga: Bank Jatim dan TNI AU bersaing di final Livoli Divisi Utama 2022
Dalam tiga edisi terakhir Livoli Divisi Utama, Bank Jatim mendominasi dengan selalu menjadi juara.
Pada edisi 2017, Bank Jatim menjadi yang terbaik usai di final mengalahkan Jakarta Popsivo Polwan dengan 3-0 (25-22, 25-21, 25-18).
Satu tahun kemudian, Bank Jatim kembali ke partai puncak dan memastikan titel usai menandaskan TNI AL dengan skor 3-2 (25-20, 15-25, 25-15, 21-25, 15-8).
Kemudian pada 2018, Bank Jatim menjadi juara setelah menghentikan Jakarta PGN Popsivo Polwan dengan skor 3-0 (25-18, 25-17, 27-25).
Baca juga: Jadwal dan lokasi pertandingan Proliga 2023
Bank Jatim tercatat sebagai tim putri paling dominan. Secara keseluruhan, tim asal Jawa Timur ini telah mengoleksi delapan gelar.
Selain tiga edisi terakhir, sisanya diraih pada 2008, 2010, 2012, 2013, dan 2014.
Selain laga Bank Jatim melawan TNI AU, ada juga pertandingan perebutan posisi ketiga Livoli Divisi Utama 2022 antara Kharisma Premium melawan Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia.
Baca juga: Dua tim pendatang baru ramaikan Proliga 2023
Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2022